Nasional
Dubes Kolombia Temui Menhan Prabowo Subianto

Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto, Jumat (22/10), menerima kunjungan kehormatan Duta Besar Kolombia untuk Indonesia, HE Juan Camilo Valencia di Kemhan, Jakarta.
Tujuan Dubes Kolombia menemui Menhan RI adalah untuk mempererat hubungan kerja sama, terutama dalam hal membuka kerja sama bidang industri pertahanan yang selama ini belum disahkan dalam bentuk MoU antara kedua negara. Selain itu, Duta Besar Kolombia untuk Indonesia juga menawarkan kerja sama militer dalam bentuk latihan bersama.
Menhan Prabowo menyambut baik dan berharap hubungan kerja sama pertahanan kedua negara dapat terwujud di kemudian hari, terutama dalam bidang kerja sama industri pertahanan.
Hubungan diplomatik RI dengan Kolombia, secara resmi dimulai sejak 15 September 1980. Namun RI dan Kolombia hingga saat ini belum memiliki kerja sama bidang pertahanan, yang secara resmi dituangkan dalam bentuk MoU.
Turut hadir mendampingi Menhan Prabowo saat menerima Dubes Kolombia, Dirjen Strahan Kemhan Mayjen TNI Dr. rer. pol. Rodon Pedrason, M.A., dan Dirjen Renhan Kemhan Mayjen TNI Dr. Budi Prijono, ST, M.M, CfrA. (red/rls)
-
Bisnis3 hari ago
Telkom Indonesia Berikan Pelatihan Digital Berbasis AI di Makassar untuk Siapkan Talenta Digital
-
Bisnis3 hari ago
KAI Ajak Gen Z dan Milenial Menjelajahi Bumi Papandayan dengan Kereta Panoramic
-
Bisnis3 hari ago
BRI Finance dukung kemandirian finansial perempuan Indonesia lewat KKB
-
Bisnis3 hari ago
Jambore GRUF 2025: Ratusan Orang Muda NTT Unjuk Aksi Iklim, Tegaskan Gerakan Berkelanjutan
-
Bisnis3 hari ago
FILM KOMEDI TERBARU “COCOTE TONGGO” SIAP TAYANG DI BIOSKOP MULAI 15 MEI 2025
-
Kabupaten Tangerang2 hari ago
Persita Tangerang Vs PSBS Biak, Pendekar Cisadane Siap Bangkit
-
Bisnis2 hari ago
Cara Bikin Kerja Lebih Efisien dengan Galaxy Tab S10 FE
-
Bisnis2 hari ago
Kebijakan Luar Negeri India terhadap Israel dan Palestina: Menyeimbangkan Diplomasi Global dan Kepentingan Nasional