Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie menyampaikan sambutan dalam acara Sosialisasi Pengembangan Pengelolaan Keuangan dan rencana Perumahan Pegawai bekerjasama dengan Bank BTN di Puspemkot, Rabu, (29/07).
Benyamin menjelaskan bahwa sosialisasi ini merupakan upaya pemerintah dalam membuat hunian yang nyaman terhadap ASN. BTN berkomitmen membantu pemerintah dalam memastikan tempat tinggal terhadap ASN yang bertugas memberikan pelayanan terhadap Pemerintah Kota Tangsel.
”Jadi sekarang ada perusahaan developer, jadi nanti bisa dikolaborasikan,” ujar Benyamin dalam acara tersebut.
Dia menambahkan, pemerintah memang sedang fokus terhadap rencana pembangunan perumahan terhadap pegawai Pemkot Tangsel. Karena itu beberapa kali Pemerintah mengundang perusahaan developer untuk bisa berkerjasama dalam memberikan fasilitas pada perumahan yang akan dibangun ini.
Saat ini, Benyamin memang belum bisa memastikan dimana perumahan ini dibangun. Namun jika memang dikarenakan ada keterbatasan lahan, bisa jadi pembangunan rumah ini dilakukan di luar Tangsel.
”Tapi jangan khawatir dengan jarak yang cukup jauh. Karena, kita punya 24 bis yang bisa mengantar dan menjemput ASN yang berkerja di sini,” ujar Benyamin.
Pembangunan perumahan untuk ASN ini dilakukan guna melakukan efisiensi terhadap pengeluaran ASN. Terutama dengan adanya pandemi yang masih belum diketahui kapan wabah ini berakhir. Sehingga Pemerintah Kota Tangsel berkomitmen dalam memberikan fasilitas tempat tinggal kepada ASN ini.
Sementara Kepala BPKAD Warman Syainudin menjelaskan bahwa bahwa sesuai dengan apa yang sering dibahas dalam rapat. Bahwa beberapa OPD mengusulkan Pemerintah Kota Tangsel untuk membangun rumah pemerintah daerah yang nantinya bisa dihuni oleh ASN Kota Tangsel.
”Karena itu, kami bertemu dengan pihak BTN untuk mencari tahu seperti apa pemenuhan solusinya,” ujar Warman.
Dia menambahkan bahwa bisa jadi, pembangunan perumahan pemda ini masih jauh. Namun akan lebih baik dipersiapkan secara matang sehingga pada saat pembangunannya. Fasilitas dalam rumah bisa didesain lebih baik.
Dengan adanya rapat ini, Warman juga menjelaskan bahwa, setiap peserta rapat bisa memberikan usulan demi memenuhi hak tempat tinggal pegawai di Tangsel.(red/fid)
- Hukum6 hari ago
Kapolri Listyo Sigit Prabowo Tegaskan Dukung dan Siap Amankan Seluruh Rangkaian Piala Dunia U-17
- Cek Fakta6 hari ago
Cek Fakta: [SALAH] Jokowi dan Megawati Pilih Tokoh NU untuk Wakil Ganjar
- Banten5 hari ago
Wakil Ketua DPRD Banten Barhum HS Hadiri Pelantikan Pj Bupati Tangerang
- Nasional3 hari ago
Momen Akrab Presiden Jokowi, Para Penggiat Seni, dan Menteri di IKN
- Nasional6 hari ago
Inisiatif Indonesia atas Mekanisme Verifikasi Universal dan Platform Manajemen Pengetahuan ASEAN
- Nasional1 hari ago
PP Parmusi Undang Presiden Jokowi di Jambore Nasional
- Kampus18 jam ago
Fakultas Ilmu Kesehatan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Lantik 60 Ners Baru
- Nasional3 hari ago
Presiden Jokowi: IKN Tidak Hanya Dibangun Pemerintah, tapi Juga Dunia Usaha