Connect with us

Hari Santri Nasional (HSN) 2020 yang jatuh pada (22/10/2020) telah memasuki usia 6 tahun dan pertama kali ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo pada tahun 2015 lalu.

Diketahui, mayoritas masyarakat Indonesia adalah beragama Islam, dan sebagiannya adalah santri. Sebagai Kota penyangga Jakarta, Tangsel yang memiliki 73 jumlah Pondok Pesantren menunjukkan begitu banyaknya jumlah santri di Kota kecil tersebut.

“Ada 73 Ponpes se-Tangsel. Untuk para santri tetap jaga Kesehatan. Tetap terapkan protokol Kesehatan di masa pandemi ini. Dan yang pasti terus belajar mencari semua ilmu,” ujar Kepala Kemenag Tangsel Abdul Rojak saat dihubungi, Rabu (21/10/2020).

Menurut Rojak, santri adalah garda terdepan dalam memperjuangkan dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Advertisement

“Sudah seharusnya Negara mengapresiasi dan memberikan tempat yang terhormat kepada Kaum Santri dengan kebijakan yang berpihak kepada santri dan tersedianya anggaran yang pantas untuk kemajuan dan pengembangan kemajuan santri, Selamat Hari Santri,” pungkasnya. (nlr/plp)

Populer