Bisnis
MAXY Academy Beri Pelatihan Gratis: Strategi SEO Jangka Panjang untuk Bisnis Digital
MAXY Academy sukses menggelar Free Day Class bertajuk Advance SEO. Acara ini menghadirkan Syafa Nur Safitri, seorang SEO Specialist, yang membagikan wawasan mendalam tentang strategi optimasi mesin pencari bagi website.
Dalam sesi ini, Syafa menjelaskan tiga pilar utama dalam SEO, yaitu On-Page SEO, Off-Page SEO, dan Technical SEO. Ia juga membagikan contoh implementasi langsung pada website MAXY Academy, menunjukkan bagaimana optimasi SEO dapat meningkatkan performa dan visibilitas situs di hasil pencarian Google.
Para peserta juga diperkenalkan dengan berbagai alat analisis seperti Google Search Console, Google Analytics, dan Google Page Speed. Syafa secara langsung mendemonstrasikan cara memanfaatkan alat-alat ini untuk mengidentifikasi dan meningkatkan kinerja website.
CEO & Co-founder MAXY Academy, Isaac Munandar, menyampaikan harapannya agar keberhasilan MAXY Academy dalam menerapkan SEO dapat menjadi inspirasi bagi para pengusaha lainnya. “Kami ingin menunjukkan bahwa optimasi SEO bukan hanya sekadar strategi, tetapi juga investasi jangka panjang yang dapat meningkatkan pertumbuhan bisnis secara signifikan,” ujarnya.
Syafa juga menambahkan bahwa SEO merupakan strategi jangka panjang dengan biaya yang jauh lebih terjangkau dibandingkan penggunaan iklan berbayar (ads). “Maka dari itu, diharapkan semakin banyak pelaku bisnis yang mulai mengaktifkan SEO mereka agar mendapatkan manfaat besar dalam jangka panjang,” katanya.
Acara ini diikuti oleh 10 mahasiswa terpilih yang berhasil mendapatkan kesempatan eksklusif untuk mengikuti pelatihan SEO secara gratis dari MAXY Academy. Dengan adanya program ini, MAXY Academy semakin menegaskan komitmennya dalam meningkatkan kompetensi digital generasi muda, terutama dalam bidang digital marketing dan teknologi.
Ke depannya, MAXY Academy akan terus menghadirkan kelas-kelas edukatif dan pelatihan berkualitas guna mendukung perkembangan karier dan kewirausahaan di era digital.
-
Nasional3 hari ago
Mbok Yem Pemilik Warung Puncak Gunung Lawu Meninggal Dunia
-
Tokoh3 hari ago
Profil Wakiyem Pemilik “Warung Mbok Yem Puncak Gunung Lawu”
-
Banten3 hari ago
Dampingi Gubernur Andra Soni, Wakil Ketua DPRD Banten Yudi Budi Wibowo Terima Kunjungan Studi Strategi Dalam Negeri (SSDN) Lemhanas RI
-
Nasional3 hari ago
Kunjungan ke Sumsel, Presiden Prabowo Subianto Luncurkan Program Gerina
-
Nasional3 hari ago
Momen Pertemuan Hangat Presiden Prabowo dan Wakil PM Malaysia, Kawan Lama dari Masa Muda
-
Pemerintahan2 hari ago
Isu Penggeledahan Kantor Diskominfo Tangsel, Pemkot dan Polda Metro Jaya Berikan Bantahan
-
Nasional1 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Hadiri Pemakaman Ibunda KSAD di San Diego Hills Memorial Park
-
Nasional3 hari ago
Menag Nasaruddin Umar: Budaya Maritim Itu Toleran, Radikalisme Bukan dari Indonesia