Pamulang
Pemkot Tangsel dan Gojek Resmikan 2 Halte Publik untuk Kemudahan Masyarakat

Pemerintah Kota Tangerang Selatan bersama Gojek meresmikan dua halte transportasi publik yang berlokasi di Pamulang dan Rawa Buntu, Serpong.
Peresmian ini digelar di Masjid Mujahidin, Alun-alun Pamulang, sebagai langkah inovatif dalam meningkatkan aksesibilitas transportasi bagi masyarakat.
Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Pilar Saga Ichsan menyampaikan apresiasi terhadap inisiatif dari Gojek dalam menghadirkan halte bagi para pengguna transportasi publik.
Menurutnya, keberadaan halte ini bukan sekadar fasilitas bagi mitra pengemudi, melainkan bagian dari upaya meningkatkan akses sistem transportasi umum di Kota Tangsel.
“Halte ini peruntukannya untuk penumpang transportasi umum. Jadi saya sangat mengapresiasi bahwa Gojek membuka ruang untuk para pengguna angkutan umum di Tangerang Selatan ini,” ujar Pilar, Kamis (13/3/2025).
Ia juga berharap kolaborasi ini dapat menginspirasi sektor swasta lainnya untuk turut berkontribusi dalam pengembangan fasilitas transportasi publik di Tangsel.
Menurutnya, keterlibatan perusahaan dari berbagai sektor dapat membantu menciptakan sistem transportasi yang lebih modern dan efisien.
Dengan hadirnya halte Gojek ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang beralih menggunakan transportasi umum, sehingga dapat mengurangi kemacetan serta meningkatkan efisiensi mobilitas di Kota Tangerang Selatan.
“Mudah-mudahan kerjasama ini ke depan bisa terus berlanjut, menjadi contoh baik sekali bahwa Gojek bukan hanya peduli terhadap pengembangan bisnisnya, tapi juga bagaimana Gojek peduli terhadap masyarakat pengguna transportasi publik, yang di mana kita lihat bahwa transportasi publik itu kalau di perkotaan sangat penting sekali,” ucapnya.
Pemkot Tangsel sendiri telah menetapkan 33 trayek terbaru untuk transportasi publik, yang diharapkan dapat terintegrasi dengan layanan Gojek serta moda transportasi lainnya.
Pilar menekankan bahwa hadirnya berbagai pilihan transportasi publik, termasuk Bus Rapid Transit (BRT) dan feeder, justru semakin mempermudah mobilitas masyarakat tanpa menimbulkan persaingan yang tidak sehat.
Dalam kesempatan itu, Pilar juga mengungkapkan bahwa rencana pembangunan MRT Tangerang Selatan telah masuk dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2025-2030.
Ia optimistis proyek ini akan segera terwujud sebagai bagian dari proyek strategis nasional yang menghubungkan DKI Jakarta dan Banten.
-
Sport3 hari ago
Uzbekistan Juara! Inilah Daftar Top Skor, Pemain Terbaik, dan Kiper Terbaik Piala Asia U-17 2025
-
Bisnis3 hari ago
PTPP Melunasi Obligasi dan Sukuk Mudharabah Lebih Cepat dari Tanggal Jatuh Tempo
-
Sport3 hari ago
Nematulloh Rustamjonov dari Uzbekistan Dinobatkan sebagai Kiper Terbaik Piala Asia U-17 2025
-
Bisnis3 hari ago
Lebih dari 113 Ribu Pengguna Manfaatkan LRT Jabodebek Selama Libur Wafat Yesus Kristus dan Paskah
-
Bisnis2 hari ago
Kartini Zaman Now, Mandiri Finansial Lewat Solusi BRI Finance
-
Sport3 hari ago
Sadriddin Khasanov Penyerang Uzbekistan Raih Gelar Pemain Terbaik Piala Asia U-17 2025
-
Nasional2 hari ago
Menkes Budi Gunadi Sadikin: Jangan Biarkan Nila Setitik Merusak Susu Sebelanga
-
Banten2 hari ago
Sekretariat DPRD Banten Terima Kunjungan DPRD Maluku Utara