Pemerintahan
Sambut Baik Halalbihalal dan Rapat Koordinasi PWRI Tangsel, Benyamin Davnie: Jaga Semangat Kebersamaan, Pengabdian dan Terus Berkontribusi

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie menyambut baik gelaran halalbihalal dan Rapat Koordinasi yang diselenggarakan oleh Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kota Tangerang Selatan di Aula Blandongan, Puspemkot Tangsel pada Selasa (15/04/2025).
“Sebagai pembina PWRI Kota Tangerang Selatan, saya menyambut baik upaya-upaya PWRI dalam terus menjaga semangat kebersamaan, pengabdian dan kontribusi nyata bagi masyarakat kita,” ujar Benyamin.
Semangat ini kata Benyamin, harus terus dijaga secara bersama, supaya PWRI tidak hanya sekadar tempat berkumpul, tetapi juga tempat menginsipirasi dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas.
Dalam kegiatan ini, Benyamin juga secara simbolis menyerahkan Kartu Tanda Anggota (KTA) PWRI Nasional sebagai bentuk legalitas dan identitas resmi di seluruh Indonesia.
“Semoga ini semakin memperkuat peran serta kehadiran PWRI di tengah masyarakat,” katanya.
Selain itu, Benyamin juga mendorong untuk seluruh anggota PWRI untuk terus berkembang dalam menghadapi dinamika kemajuan suatu kota.
“Yang dibutuhkan dari semangat-semangatnya dari kelompok masyarakat untuk terus mendorong lingkungan strategis, dimanapun kita bergaul untuk sama-sama mengembangkan kehidupan bersama dengan pemerintah kota Tangsel, untuk terus melakukan pelatihan-pelatihan,” tutupnya. (fid)
-
Bisnis3 hari ago
WSBP Pacu Suplai Spun Pile, Progres Proyek Pembangunan Tanggul Pengaman Pantai NCICD Paket 2 Tembus 69%
-
Bisnis3 hari ago
Telkom Indonesia Ciptakan Ruang Baru untuk Developer Lokal Makassar Melalui AI Community Gathering
-
Bisnis3 hari ago
Telkom Indonesia Berikan Dukungan Penuh Pada Kompetisi Perencanaan Bisnis NBPC Business Project 5.0 di Makassar
-
Bisnis2 hari ago
Peran Vital Petugas Daily Check Sarana di Stasiun: Menjamin Keselamatan dan Kenyamanan Perjalanan Kereta Api
-
Pemerintahan2 hari ago
Jadwal SPMB SMP Negeri di Tangsel Tahun Ajaran 2025/2026, Pendaftaran Dibuka Mulai 24 Juni
-
Pemerintahan3 hari ago
Benyamin Davnie Sambut Milad ke-37 KKSS, Budaya dan Kebersamaan Fondasi Membangun Kota Tangsel
-
Bisnis3 hari ago
LindungiHutan Capai Target 1 Juta Pohon, Ini Pihak-Pihak yang Mendukung Kesuksesannya
-
Bisnis2 hari ago
CALEG GAGAL BANGKIT KARENA LUKISAN: BAGAIMANA SENI MENYEMBUHKAN JIWA AGUS PRIYANTO