Pembangunan akses jalan menuju Tandon Ciater di kawasan Serpong hingga saat ini sudah mencapai 60 persen, Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) optimistis mampu menyelesaikan proyek pembangunannya tepat waktu.
“Saat ini progressnya sudah 60 persen. Panjang jalan 874 meter dengan lebar 14 meter,” kata Kepala DBSMDA Kota Tangsel, Retno Prawati saat mendampingi inspeksi mendadak (sidak) Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany di proyek akses Tandon Ciater, Selasa (13/12/2016).
Retno menargetkan proyek tersebut rampung pada 30 Desember mendatang. Selain jalan, nantinya akses itu akan dilengkapi saluran air L_Gutter sepanjang 720 meter dan Box Culvert dengan panjang 100 meter.
“Konstruksinya menggunakan beton. Kita juga akan lengkapi jalan ini dengan saluran air,” kata Retno menambahkan.
Akses menuju Tandon Ciater, menurut Retno saat ini masih menggunakan jalan milik perumahan Kencana Loka BSD. Nantinya, akses menuju Tandon Ciater ini akan melintasi bagian depan SMP Negeri 19 Kota Tangsel. Akses itu, nantinya bisa digunakan warga sekolah, yang saat ini aksesnya masih terbatas.
“Kawasan Tandon Ciater ini sudah menjadi ecowisata. Jadi, harus disiapkan akses yang baik,” terangnya.
Sementara Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany mengatakan Tandon Ciater yang baru diresmikan awal Januari lalu itu bakal dijadikan objek wisata baru. Nantinya, tandon kedua yang dibangun Pemkot Tangsel itu dilengkapi berbagai fasilitas.
“Saya harapkan agar pengerjaan lebih dipercepat karena sudah dipenghujung akhir tahun,” tandasnya.
Airin mengingatkan agar proyek tersebut harus diselesaikan tepat waktu. Ia tidak ingin pengerjaan proyek fisik mangkrak dan dilanjutkan ditahun berikutnya. (plp)
-
Kabupaten Tangerang18 jam ago
Persita Tangerang Kembali Gelar Laga Uji Coba Lawan Kuching City FC
-
Sport2 hari ago
Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Final Piala AFF U-23 2025 Usai Singkirkan Thailand Lewat Adu Penalti
-
Techno18 jam ago
Pre-order Galaxy Watch8 Sebelum 31 Juli 2025!
-
Banten18 jam ago
Komisi V DPRD Banten Terima Audiensi Forum Permusyawaratan Kelas Provinsi Banten
-
Bisnis18 jam ago
KAI Terus Optimalkan Aset Negara untuk Keberlanjutan dan Layanan Perkeretaapian Terbaik
-
Kabupaten Tangerang18 jam ago
Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid Temui Warga Kutajaya, Bahas Pembangunan dan Penanggulangan Banjir
-
Sport2 hari ago
Timnas Indonesia Vs Thailand U-23, Garuda Muda Lolos Final Piala AFF U-23 2025
-
Kota Tangerang18 jam ago
Pemkot Tangerang Normalisasi Saluran Irigasi Sipon