Bisnis
Honda Berikan Program Servis Khusus Bagi Mobil Konsumen yang Terdampak Bencana Banjir Jabodetabek

Sebagai bentuk kepedulian terhadap konsumen, PT Honda Prospect Motor melalui jaringan dealernya menawarkan program khusus untuk konsumen Honda yang mobilnya terdampak bencana banjir di area Jabodetabek. Program yang ditawarkan berupa potongan harga untuk semua suku cadang Honda yang dilakukan penggantian di bengkel resmi Honda.
Melalui program ini, konsumen yang mengalami dampak banjir akan mendapatkan diskon 20% untuk seluruh suku cadang, kecuali aksesoris. Selain itu seluruh konsumen yang ikut serta pada program ini juga akan mendapatkan prioritas pengadaan suku cadang, serta prioritas antrian apabila melakukan Booking Service H-1 melalui aplikasi Honda eCare.
Program ini berlaku untuk seluruh mobil Honda yang terdampak bencana banjir (hanya berlaku untuk mobil yang tidak ditanggung oleh asuransi) di seluruh dealer Honda wilayah Jabodetabek mulai dari tanggal 14 Maret hingga 14 April 2025. Untuk informasi lebih lanjut, konsumen dapat menghubungi Honda Customer Care di 0-800-1446-632 (bebas pulsa) dari hari Senin-Jumat, pukul 08.00 s/d 17.30 WIB.
Ansisca Dewi, Parts Manager PT Honda Prospect Motor mengatakan, “Program khusus ini merupakan bentuk kepedulian kami untuk meringankan beban konsumen yang terdampak bencana banjir di area Jakarta dan sekitarnya awal bulan Maret ini dengan menyediakan keringanan biaya dan perbaikan yang lebih cepat dan mudah.”
-
Bisnis2 hari ago
Puncak Arus Mudik Lebaran, 215.646 Tiket Terjual dalam Sehari, Naik 9 Persen Dibanding Tahun Lalu
-
Bisnis2 hari ago
Menko IPK Puji Stasiun Pasar Senen yang Semakin Cantik
-
Pemerintahan3 hari ago
Gelar Razia, Satpol PP Tangsel Amankan Belasan Pelaku Prostitusi dan Sita Ratusan Botol Miras
-
Nasional2 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Minta Kepala Daerah Pastikan Perayaan Nyepi dan Idulfitri Berjalan Lancar di Setiap Daerah
-
Nasional2 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Sapa Warga di Kelurahan Terban Yogyakarta
-
Bisnis2 hari ago
Samsung Galaxy A56 5G, Galaxy A36 5G dan Galaxy A26 5G Kini Tersedia secara Global
-
Bisnis3 hari ago
MLV Teknologi Merekomendasikan Waktu Ideal Berkendara dan Istirahat untuk Perjalanan Mudik yang Aman
-
Bisnis2 hari ago
8 Tempat Menarik Penuh Aksi untuk Liburan Lebaran di Jawa Tengah