Banten
Airin Rachmi Diany Diyakini Mampu Bangkitkan Budaya Lokal di Banten
Warga di Kota Serang inginkan Calon Gubernur (Cagub) Banten yang akan maju di Pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 adalah sosok yang bisa membangkitkan budaya lokal di Banten.
Salah satu sosok cagub yang dinilai bisa mewujudkan hal tersebut adalah Airin Rachmi Diany. Hal itu diungkap Budayawan Kota Serang, Rusdi Salam.
Ia mengatakan, Airin adalah sosok yang tepat untuk melanjutkan kepemimpinan Gubernur Banten saat ini. Menurutnya, Airin mampu membangkitkan gairah potensi di Provinsi Banten, salah satunya budaya lokal.
“Selama ini Banten dikenal sebagai salah satu daerah yang memiliki keberagaman budaya, Insya Allah saya yakin Ibu Airin bisa membangkitkan budaya di Banten sehingga bisa lebih berkembang dan maju,” ujarnya saat hadir dalam silaturahmi Airin, Rabu (8/11/2023).
Abah Rusdi sapaannya, meyakini Airin mampu mengupayakan berbagai langkah untuk terus membangun budaya lokal di Banten.
“Kita pasti meyakini juga Ibu Airin mampu secara bersama-sama membangun semangat untuk melestarikan budaya di Banten ini,” tuturnya
Selain itu. Abah Rusdi mengatakan Airin mempunyai kepedulian tinggi terhadap masyarakat. Oleh karena itu, menurutnya, sebagai pemimpin Banten, dibutuhkan karakter tersebut agar bisa merangkul seluruh elemen masyarakat.
“Kita lihat hanya Ibu Airin yang cocok menjadi Gubernur Banten, beliau juga sangat peduli kepada seluruh lapisan masyarakat di Banten,” imbuhnya. (fid)
- Bisnis4 hari ago
Indonesia Resmi Bergabung dengan BRICS: Peluang dan Tantangan Bagi Dunia Usaha
- Pemerintahan6 hari ago
Diskominfo Tangsel Sediakan Layanan Pengaduan Masyarakat untuk Gangguan Wifi Publik Gratis
- Bisnis4 hari ago
Sambut Tahun Baru 2025, Hyundai Luncurkan New CRETA N Line Turbo dan New CRETA di Indonesia
- Banten7 hari ago
Terima Audiensi FPNPNK, DPRD Banten Turut Serta Perjuangkan Hak PPPK
- Banten4 hari ago
Pilar Saga Ichsan Hadiri Rapat Koordinasi Bidang Pangan Provinsi Banten
- Kota Tangerang7 hari ago
Revitalisasi Pasar Anyar Kota Tangerang Capai 95 Persen
- Hukum4 hari ago
Tour of Kemala 2025 Digelar, Hadirkan Race Bersepeda Hingga UMKM
- Nasional4 hari ago
Menkes Pastikan Kubu Raya Siap Laksanakan Cek Kesehatan Gratis dan Bangun RS di Daerah 3T