Nasional
Beri Pembekalan pada Dansat, Menhan Prabowo Subianto: Pertahankan Kehormatan Prajurit
Magelang – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memberikan ceramah pembekalan kepada Komandan Satuan (Dansat) TNI AD TA. 2023, di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Kamis (9/3).
Setibanya di Akmil, Menhan Prabowo disambut Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman, Danpussenif Letjen TNI Anton Nugroho dan Gubernur Akmil Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko.
Dalam pembekalannya, Menhan Prabowo menyampaikan pesan khusus kepada para Dansat agar pertahankan tradisi dan kehormatan Prajurit TNI Angkatan Darat. “Angkatan Darat adalah benteng terakhir republik kita,” tegasnya.
Menhan Prabowo juga mengingatkan, bahwa Prajurit TNI telah bersumpah untuk membela negara bangsa dan rakyat. Profesi Prajurit TNI yang dipilih artinya siap untuk memberi jiwa dan raga kita untuk bangsa dan negara.
“Semua lambang yang ada di dada baju kalian adalah kehormatan. Seluruh rakyat mengerti bahwa TNI siap mati untuk negara. Untuk itu para komandan pasukan, panglima, jangan ada pemikiran tidak ada ancaman. Tugas prajurit adalah siap hadapi segala kemungkinan ancaman, invasi, gangguan, dan perang”, tambah Menhan.
Dalam kesempatan itu juga, Menhan Prabowo menegaskan untuk terus berjuang membangun kekuatan TNI. Selain itu, menyiapkan tiap Kodam memiliki memiliki alat transportasi pendukung tugas yang baik, seperti jeep buatan dalam negeri yang telah diberi nama oleh Presiden Jokowi “Maung” yang memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) sudah mencapai 73 persen.
“Saya bertekad angkatan udara, angkatan laut dan angkatan darat kita akan kuat”, tegas Menhan. ( red/fid/rls)
- Tips3 hari ago
5 Rekomendasi Android Smart TV Terbaik dan Terjangkau 2024
- Pemerintahan5 hari ago
Perkuat Strategi Tangani Isu Publik dan Krisis Komunikasi di Era Digital, Diskominfo Tangsel Gelar Forum Kehumasan
- Politik5 hari ago
Benyamin Davnie Dorong Anak Muda di Tangsel Jadi Pemuda Mandiri
- Pamulang4 hari ago
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Janji Akan Terus Lanjutkan Program Bedah Rumah
- Nasional6 hari ago
Kemenag RI Susun Rancangan PMA Pengelolaan Pendidikan Agama di Sekolah
- Banten3 hari ago
Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Akan Dorong MRT Hingga Reaktivasi Jalur Kereta Api di Banten
- Tangerang Selatan3 hari ago
Ribka Tjiptaning Puji Kepemimpinan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan
- Pemerintahan5 hari ago
Pjs Wali Kota Tabrani Dorong Sinergi Implementasi UU HKPD di Tangsel Lewat FGD Opsen PKB dan BBNKB