Ciputat Timur
Bersih-Bersih Situ Gintung, SP ASA Tangsel Temukan Banyak Kondom

Kawasan Bendungan Gintung di Kelurahan Cireundeu, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), ditengarai kerap dijadikan tempat maksiat para kaum muda-mudi.
“Kita banyak menemukan kondom. Ini dari pengunjung yang kebanyakan kaum muda. Ini membuktikan kalau kawasan ini jadi lokasi maksiat,” kata pendiri Solidaritas Petualang Association of Solidarity Adventure (ASA), Nurman di Bendungan Gintung, Jumat (6/9/2013).
Ditambahkan Nurman, kawasan Bendungan Gintung memang tanpa penerangan. Maka itu, muda-mudi yang mampir di situ yang tanggulnya jebol pada 2009 lalu semakin leluasa melancarkan aksi mesumnya.
“Dari penelusuran, pengunjung memarkir kendaraan (sepeda motor) di sisi bendungan. Mereka melakukan hubungan layaknya suami istri di atas sepeda motor atau di sisi bendungan,” paparnya.
Nurman menyarankan kepada pemerintah daerah setempat untuk segera memasang lampu penerangan di sekitar Bendungan Gintung. Hal ini dilakukan agar lingkungan Bendungan Gintung menjadi tertata.
“Penerangan juga penting. Ini agar tertata dan menghindari perilaku mesum dari pengunjung,” tandasnya.
- Hukum4 hari ago
Kapolri Listyo Sigit Prabowo Tegaskan Dukung dan Siap Amankan Seluruh Rangkaian Piala Dunia U-17
- Nasional5 hari ago
Sekjen Kemhan Buka Entry Meeting Satgas Penatausahaan Pemanfaatan BMN Tahap V Kemhan dan TNl di Kodam IV/Diponegoro
- Nasional4 hari ago
Presiden Jokowi Apresiasi Perkembangan Cepat PT Pindad
- Cek Fakta4 hari ago
Cek Fakta: [SALAH] Jokowi dan Megawati Pilih Tokoh NU untuk Wakil Ganjar
- Banten3 hari ago
Wakil Ketua DPRD Banten Barhum HS Hadiri Pelantikan Pj Bupati Tangerang
- Nasional4 hari ago
Inisiatif Indonesia atas Mekanisme Verifikasi Universal dan Platform Manajemen Pengetahuan ASEAN
- Banten5 hari ago
Ketua DPRD Banten Dukung Penuh Penyusunan Data Digital SDM Ekonomi Kreatif 2023
- Kampus5 hari ago
Dukung Implementasi IT, Pustipanda UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Gelar Workshop