Bisnis
DRW Skincare Pecahkan Rekor MURI

Kendati pandemi berdampak pada hampir semua lini bisnis, namun industri kosmetik dan kecantikan di Indonesia masih mencatatkan pertumbuhan yang signifikan. Pertumbuhan itu ditandai dengan makin maraknya merek kosmetik atau kecantikan, baik lokal maupun internasional, yang bersaing dalam meningkatkan penjualannya di Tanah Air.
Salah satu merek kecantikan asal Indonesia, yang tercatat massif menggarap pasar adalah DRW Skincare. Didirikan oleh Dokter Wahyu Triasmara, DRW Skincare memanfaatkan momemtum ramadan tahun ini dengan menggelar aksi sosial.
DRW berhasil menghentak pasar kecantikan di Indonesia dengan mencetak rekor MURI (Museum Rekor Indonesia). DRW Skincare memecahkan rekor MURI dengan pembagian serentak 50.000 paket sembako yang digelar di seluruh Indonesia dalam waktu bersamaan.
Dipaparkan Founder DRW Skincare dr. Wahyu Triasmara, objektif DRW Skincare menggelar rangkaian acara di bulan Ramadan ini, agar DRW Skincare bisa lebih bermakna bagi masyarakat luas. “Alhamdulilah, di Ramadan kali ini, DRW Skincare kembali bisa berbagi untuk saudara yang membutuhkan,” ujarnya.
Tak hanya berbagi paket sembako, DRW Skincare juga menggelar buka bersama dan bagi-bagi takjil sebanyak 15.000 paket. “Kami juga adakan beberapa acara belanja bersama dengan 100 anak yatim di wilayah Jogjakarta dan sekitarnya serta santunan dan berbagi untuk anak yatim piatu. Untuk penyaluran sembako, kami bersinergi dengan Pemuda Muhammadiyah dan GP Ansor Kecamatan Depok, Sleman,” lanjutnya.
Lebih jauh ia menerangkan, DRW skincare juga menggelar Ngaji dan Berbagi bersama sinergi Ambulance dan laskar sedekah se-DIY dan Jawa Tengah. “Tak hanya itu, DRW Skincare juga ngaji bareng Ustadz Salim A. FIllah di Pesantren Merapi Merbabu,” pungkasnya.
(rls/MC)
-
Bisnis3 hari ago
Festival Holi di Jakarta: Sebuah Perayaan Penuh Kebahagiaan, Warna, dan Warisan Budaya
-
Hukum2 hari ago
Way Kanan Berduka, 3 Anggota Polisi Gugur Ditembak Saat Grebek Judi Sabung Ayam
-
Bisnis3 hari ago
Laksanakan Program CSR/TJSL: PTPP Berkolaborasi 23 BUMN Hadirkan PLTS dan Reverse Osmosis di Batam
-
Bisnis3 hari ago
KAI Gandeng BNI dan SMI Hadirkan 612 Kereta New Generation untuk Layanan Lebih Nyaman
-
Sport5 jam ago
Live Streaming Australia Vs Indonesia Hari Ini, Jam Berapa, Tayang Dimana?
-
Bisnis3 hari ago
EVOS Terpilih sebagai Klub Mitra Resmi Esports World Cup Foundation (EWCF)
-
Pemerintahan3 hari ago
Pastikan Hak Pekerja Terpenuhi, Disnaker Tangsel Buka Posko Pengaduan THR
-
Pemerintahan3 hari ago
Sekda Bambang Noertjahjo: Pemkot Tangsel Pastikan THR ASN Dibayar Secara Penuh