Ciputat Timur
HUT ke-104 Kelurahan Pondok Ranji, Benyamin Davnie: Jaga Kekompakan dan Kerukunan

Momen HUT ke-104 Kelurahan Pondok Ranji harus menjadi refleksi sekaligus memperkuat kerukunan dan kekompakan di seluruh elemen masyarakat bersama pemerintah.
Hal itu disampaikan Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie saat menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun ke-104 Kelurahan Pondok Ranji, pada Minggu (18/12).
“Tasyakuran kali ini harus jadi momentum saling menjaga kerukunan dan kekompakan antara pemerintah dalam hal ini kelurahan dengan masyarakatnya,” ujarnya.
Ia meyakini dengan kekompakan yang terjalin baik akan mempermudah proses pembangunan di Tangerang Selatan khususnya di Pondok Ranji.
“Saya percaya dengan kebersamaan kita sekalian, seluruh hambatan kesulitan dalam kegiatan kemasyarakatan ini bisa kita selesaikan sebaik-baiknya,” ungkapnya.
Untuk itu, ia menegaskan bahwa pelayanan pemerintahan juga harus terus ditingkatkan termasuk pelayanan di Kelurahan Pondok Ranji, agar masyarakat merasakan dampak kemajuan di Tangerang Selatan.
“Selamat hari jadi ke-104 untuk Kelurahan Pondok Ranji. Ini kesempatan atau wahana, cara, sarana untuk membangun dan bersama berkomitmen memberikan segala daya upaya kita untuk kemajuan Kota Tangerang Selatan menjadi kota yang cerdas, modern dan religius,” pungkasnya. (red/fid)
-
Serba-Serbi7 jam ago
Kalender Jawa: Malam 1 Suro 2025 Bertepatan dengan Malam Jumat Kliwon
-
Banten3 hari ago
Cara Cek SPMB Banten 2025: Panduan Lengkap Cek Status Verifikasi dan Pengumuman Hasil
-
Nasional3 hari ago
Daftar Lengkap Nama 30 Pemain Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2025
-
Kabupaten Tangerang3 hari ago
Yardan Yafi Pemain Muda Persita Tangerang Dipanggil ke Timnas U-23 Indonesia
-
Banten3 hari ago
Fakultas Artificial Intelligence UPH Siapkan Program Bantuan Pendidikan untuk Cetak SDM Unggul di Bidang Teknologi AI
-
Techno3 hari ago
Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Tipis dengan Kamera Flagship 200MP dan Fitur AI Canggih
-
Serba-Serbi2 hari ago
Cek Weton Lahir Online
-
Bisnis13 jam ago
Dorong Ekonomi Kreatif Indonesia, Sribu.com Buka Akses Freelancer Lokal ke Pasar Global