Tangerang Selatan
Kasi Penmad Kemenag Tangsel Lakukan Monitoring Penilaian Akhir Tahun di MTsN 1 Tangsel

Dalam rangka pemantauan pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun di MTsN 1 Tangsel, Kasi Penmad Kemenag Tangsel, Muhammad Edi Suharsongko, melakukan monitoring, Kamis (08/06/2023).
Kehadiranya disambut Plh. Kepala MTsN 1 Tangsel, ibu Eka, dan dewan guru. Kepala MTsN 1 Tangsel saat ini sedang bertugas sebagai petugas haji.
Pada kesempatan tersebut, Kasi Penmad menyempatkan melakukan penguatan dan motivasi bagi guru Agama Islam dan Bahasa Arab.
Dirinya meminta agar para guru rumpun Pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab mengaktifkan MGMP Rumpun Pendidikan Agama Islam.
“Dalam MGMP, Pendidikan Agama Islam dapat diprogramkan tentang pengembangan Kurikulum PAI, Penilaian PAI, Metodologi Pembelajaran PAI, dan sebagianya,” ujarnya.
Kasi Penmad juga berharap MGMP PAI bisa mengaktifkan kepengurusan masjid MTsN 1 Tangsel, sehingga masjid lebih optimal menjadi sarana pendukung pembelajarannya.
“Terlebih di MTsN 1 Tangsel ada siswa-siswi yang boarding, tentunya banyak menggunakan sarana masjid,” ucapnya.
Selanjutnya, Kasi Penmad menyempatkan diri masuk di ruang kelas untuk melihat proses pembelajaran yang sedang berlangsung. (afm/fid)
- Nasional6 hari ago
Satgas BLBI Lakukan Penguasaan Tiga Aset Eks BLBI Senilai Rp111,2 Miliar di Jaksel
- Banten6 hari ago
Komisi I DPRD Banten Laksanakan Rapat Kerja Bersama KPU dan BAWASLU Provinsi Banten
- Banten7 hari ago
121 Kartu JKN dibagikan ke Masyarakat Badui Dalam
- Nasional6 hari ago
Inilah Lima Arahan Presiden untuk Integrasi Moda Transportasi Publik
- Bisnis6 hari ago
McDonald’s Indonesia Rilis Best Burger
- Kabupaten Tangerang1 hari ago
Pj Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono Terima 125 Unit PJUTS dari Kementerian ESDM
- Nasional6 hari ago
Presiden Jokowi Apresiasi Program “Dai Desa Madani” Parmusi
- Nasional1 hari ago
Presiden Jokowi Harap Istana Berbatik Tumbuhkan Kebanggaan Masyarakat Terhadap Batik