Kementerian Agama (Kemenag) meminta agar tidak perlu ada lagi polemik tentang penceramah bersertifikat. Hal ini ditegaskan Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa’adi, usai merilis Program Penguatan Kompetensi Penceramah Agama di Jakarta.
“Kami ingin meluruskan atau mengklarifikasi bahwa nama program ini adalah Penguatan Kompetensi Penceramah Agama,” kata dia di Jakarta, Jumat (18/9).
Menurutnya sebelum nama program ditentukan, terlebih dahulu telah beredar diksi dai atau penceramah bersertifikat. Maka dari itu, untuk menghindari konflik berkepanjangan, program tersebut berganti nama.
“Berdasarkan masukan dan arahan dari berbagai pihak, program ini namanya adalah Penguatan Kompetensi Penceramah Agama. Kami ingin keluar dari polemik tersebut. Dalam kaidah disebut, al khuruj minal khilaf mustahab. Kami ingin keluar dari polemik itu, sehingga kami bersepakat dengan nama program Penguatan Kompetensi Penceramah Agama,” tegasnya.
Program Penguatan Kompetensi Penceramah Agama ini menurut Wamenag bersifat sukarela dan akan dilakukan bagi seluruh agama. “Saat ini ada 53 ormas keagamaan yang telah mengikuti. Dan kami tetap membuka diri bagi ormas-ormas lain yang ingin bergabung,” tutup Wamenag.
Pada waktu yang bersamaan, Zainut juga meresmikan untuk menjalankan program tersebut.
“Bismillahirrahmanirrahim, dengan niat baik memberikan penguatan dan pembinaan, kami launching Program Penguatan Kompetensi Penceramah Agama,” kata dia.
Wamenag menegaskan bahwa program ini bukanlah sertifikasi penceramah a gama, tapi lebih ke pembinaan teknis dalam rangkat penguatan kompetensi penceramah agama. (fajar)
- Politik14 jam ago
Debat Kedua Pilkada Tangsel, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Sodorkan Program Pengentasan Kemiskinan
- Nasional2 jam ago
Kelola Pasar Gas Bumi, Keberadaan PGN Sesuai dengan UUD 1945
- Nasional1 jam ago
Wapres Gibran Rakabuming Tegaskan Pemuda Sebagai Ujung Tombak Menuju Indonesia Emas 2045
- Nasional1 jam ago
Hadiri CEO Roundtable Forum, Presiden Prabowo Subianto Raih Komitmen Investasi 8,5 Miliar Dolar AS
- Nasional9 jam ago
Presiden Prabowo Subianto akan Hadiri Undangan Raja Charles III hingga PM Keir Starmer
- Hukum1 jam ago
Dittipidsiber Bareskrim Polri Tangkap Kembali DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina