Connect with us

Tangerang Selatan

Kepala Kanwil Kemenag Banten Lantik Sejumlah Pejabat Adminstratif dan Fungsional

Inilah Pejabat Baru Kemenag se-Provinsi Banten

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten, Nanang Fatchurahman, melantik Pejabat Administratif dan Fungsional di lingkungan Kemenag di Provinsi Banten, Jum’at (11/03/2022) yang dilaksanakan di aula Kanwil Kemenag Banten.

Dalam sambutannya, Kakanwil mengajak para pejabat yang dilantik untuk membangun koordinasi dan komunikasi yang baik dengan pemerintah kabupaten/kota. Ia juga mengharapkan para pimpinan untuk berkreatifitas dan berinovasi dalam membangun lembaga.

“Rotasi dan promosi pejabat merupakan hal yang biasa. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya peningkatkan performa kerja Kemenag, bekerja untuk kepentingan lembaga, bukan pribadi,” tegasnya.

Lebih lanjut, Kakanwil mengajak ASN Kemenag Banten untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta mengedepankan lima nilai budaya kerja Kementerian Agama, sehingga keberadaan Kementerian Agama lebih dirasakan di tengah-tengah masyarakat.

Advertisement

Di Kemenag Tangsel sendiri ada tiga posisi yang mengalami rotasi, yaitu:

1. Kasi PHU yang semula dijabat oleh Tutun HS, diganti oleh M. Bahtera Yudha dari Kemenag Kabupaten Tangerang. Tutun HS mutasi menjadi Kasi PHU di Kemenag Kota Tangerang.

2. Kasi Pendidikan Madrasah (Penmad) yang semula dijabat oleh Suhardi, diganti oleh M. Edi Suharsongko.

3. Kasi Pakis yang semula dijabat oleh M. Edi Suharsongko, diganti oleh Suhardi.

Advertisement

Kepala Kantor Kemenag Tangsel Dedi Mahfudin berharap rotasi pejabat di lingkungan Kemenag Tangsel ini dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Saya ucapkan selamat, semoga dapat terus berinovasi khususnya dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya. (afm/fid)

Populer