Connect with us

Bisnis

Maybank Indonesia Hadirkan Tabungan MyArafah

PT Maybank Indonesia, Tbk. melalui Unit Usaha Syariahnya berkomitmen untuk terus mendorong masyarakat luas dalam mewujudkan impian ke Tanah Suci.

Untuk itu, Maybank menghadirkan Maybank Tabungan MyArafah, yang menggunakan prinsip Syariah dengan akad Mudharabah. Maybank Tabungan MyArafah menawarkan sejumlah manfaat, termasuk jumlah setoran awal yang ringan mulai dari Rp 100 ribu atau US$ 10 dengan bebas biaya administrasi per bulannya.

Diungkapkan Romy Buchari, Head of Shariah Banking PT Bank Maybank Indonesia Tbk., setiap pembukaan tabungan dengan setoran awal Rp 25 juta, nasabah dapat langsung mendapatkan porsi Haji yang pasti dan bagi hasil yang kompetitif.

Kelebihan lainnya dari Maybank Tabungan MyArafah adalah Nasabah langsung mendapatkan perlindungan asuransi Syariah hingga Rp 2 miliar untuk jiwa dan kecelakaan tanpa Nasabah harus membayar premi atau biaya kontribusi, bebas biaya tarik tunai di Arab Saudi menggunakan Maybank Kartu ATM/Debit MyArafah, serta kemudahan untuk mengakses melalui M2U ID App/M2U ID Web.

Advertisement

Nasabah juga bisa menikmati berbagai tawaran menarik dan program hadiah spesial untuk kebutuhan persiapan dana ibadah Haji dan Umrah.

ā€œSebagai bentuk perwujudannya, Maybank hadir dengan membawa berbagai solusi finansial Syariah yang akan mengakomodasi beragam tujuan finansial, salah satunya membantu masyarakat menunaikan ibadah Haji dan Umrah,” lanjutnya.

Dia pun meyakini bahwa inisiatif Shariah First dapat berperan penting dalam membuka cakrawala nasahab akan edukasi finansial Syariah yang bermanfaat.

(rls/MC)

Advertisement

Populer