Nasional
Prabowo Subianto: Dibawah Kepemimpinan KSAD Jenderal Dudung Abdurachman, TNI AD Semakin Kuat dan Lebih Hebat
Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto menerima kunjungan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman pada Senin (7/2) di Kementerian Pertahanan, Jakarta. Keduanya membahas pembangunan kekuatan Angkatan Darat, mulai dari segi alutsista, personil, dan kesejahteraan prajurit untuk menjaga kedaulatan NKRI.
Dalam pertemuan tersebut, Menhan Prabowo menegaskan dukungan pemerintah terhadap pengembangan kekuatan TNI AD dan mengungkapkan optimisme bahwa di bawah kepemimpinan KSAD Dudung, TNI AD akan semakin kuat sebab KSAD mengerti keadaan pasukan di lapangan.
“Saya yakin bahwa di bawah kepemimpinan KSAD Jenderal Dudung Abdurachman TNI AD akan semakin kuat dan lebih hebat lagi,” ujar Menhan Prabowo.
“Saya kenal dengan KSAD sejak masih berpangkat Letnan Dua di Batalyon 744 di Dili, Timor Timur. Beliau orang lapangan dan mengerti keadaan pasukan, prajurit, dan peduli akan kesejahteraan anggotanya,” lanjutnya.
Disampaikan pula oleh Menhan Prabowo bahwa pembangunan kekuatan TNI AD sendiri merupakan salah satu progam prioritas Kemhan. “Kemhan mendukung pembangunan kekuatan TNI AD yang merupakan salah satu prioritas,” kata Menhan Prabowo.
Sementara itu, KSAD pada kesempatan yang sama mengatakan bahwa pembangunan postur TNI AD, baik alutsista, personil dan pangkalan merupakan fokus utama ke depan.
Dalam pertemuan ini, Menhan Prabowo turut didampingi oleh Wamenhan M. Herindra. Pertemuan ini adalah lanjutan dari kunjungan KSAD sebelumnya ke Kemhan pada 30 Desember 2021. Saat itu, dibahas mengenai rencana modernisasi dan kesiapan alutsista TNI matra darat. (red)
- Banten5 hari ago
Download Logo HUT Banten ke-24, “Banten untuk Indonesia Maju”
- Politik7 hari ago
Temui Pendukungnya, Benyamin Davnie Rela Dibonceng Sepeda Motor
- Politik5 hari ago
Profil Benyamin Davnie – Pilar Saga Ichsan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel Nomor Urut 1
- Tokoh6 hari ago
Marissa Haque Meninggal Dunia, Dimakamkan Ba’da Ashar di Tanah Kusir
- Pemerintahan7 hari ago
Pemkot Tangsel Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Bersama Forkopimda
- Pamulang7 hari ago
Pemkot Tangsel Terus Percepat Perbaikan Jalan Raya Villa Pamulang, Progres Capai 98 Persen
- Banten6 hari ago
Laporan Ibnu Jandi Terkait Dugaan Netralitas Pj Wali Kota Tangerang Nurdin dan Andra Soni Dilanjutkan
- Politik5 hari ago
Profil Ruhamaben – dr Shinta Wahyuni Chairuddin Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel Nomor Urut 2