Connect with us

Banten

Milad HMI ke-69, Ramdhany: HMI Jaya Indonesia Bahagia

Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) kini genap berusia 69 tahun. Organisasi yang diinisiasi oleh Lafran Pane ini pada mulanya didirikan pada tanggal 05 Februari 1947 di Yogyakarta.

Ketua Umum HMI Cabang Ciputat, Dani Ramdhany menyatakan, sampai saat ini, keberadaan organisasi kemahasiswaan yang berazaskan Islam ini masih relevan dan sangat dibutuhkan oleh bangsa Indonesia.

“Terbukti bahwa HMI mampu untuk melahirkan bibit-bibit unggul pemimpin bangsa yang sadar tentang nilai-nilai Keindonesiaan dan Keislaman,” ungkap Ramdhany di Ciputat Tangerang Selatan, Kamis (4/2).

Menurut Ramdhany, komitmen terhadap nilai-nilai Keindonesiaan dan Keislaman yang dimiliki oleh HMI sangatlah kuat. “Negara Kesatuan Republik Indonesia bagi HMI adalah satu rumah yang harus selalu dijaga dan dirawat dengan nafas yang Islami,” paparnya.

Advertisement

Milad HMI ke-69

Bagi Ramdhany, sulit dibayangkan jika sekiranya Indonesia tanpa HMI. “Cak Nur lah sebagai tokoh jebolan HMI yang mampu meletakkan pondasi dasar bahwa antara Islam dan Demokrasi selaras tak bertentangan. Dan keduanya bisa bergandengan hidup damai di Indonesia,” jelasnya.

Meski usianya tak muda lagi, Ramdhany berharap HMI mampu untuk menjaga komitmen Kebangsaan dan Keislaman sampai kapanpun juga. “Selamat milad HMI ke-69, semoga HMI semakin jaya demi Indonesia yang bahagia,” harapnya. (rd/fid)

Populer