Connect with us

Tangerang Selatan

MTs Darul Hikmah Pamulang Tangsel Gelar Wisuda Tahun 2019

MTs Darul Hikmah Pamulang Tangsel Gelar Wisuda Tahun 2019

PAMULANG (Kabartangsel.com) – Kepala Kantor Kemenag Tangsel, Abdul Rojak, pada Ahad (16/06/2019) menghadiri acara Wisuda Siswa-siswi MTs Darul Hikmah Pamulang, Tangsel, yang dilaksanakan di Aula Universitas Pamulang Tangsel. Wisuda tahun 2019 ini merupakan wisuda angkatan ke-40.

Turut hadir pada acara tersebut, Pembina Yayasan Darul Hikmah Pamulang, KH. Saidih dan Hj. Hudriyah, Ketua Yayasan Darul Hikmah Pamulang, Haryadi, Kasi Penmad Kemenag Tangsel, Suhardi, Pengawas MTs, Abdul Rosyid, Kepala MI Darul Hikmah, Syihabudin, Kepala MTs Darul Hikmah Pamulang, Sri Uswati, Kepala MA Darul Hikmah, Aziz Muslim, Ketua Komite MTs Darul Hikmah, Asip, para orangtua/wali, dan para wisudawan.

Kepala Kantor dalam sambutannya mengucapkan selamat dan sukses kepada Yayasan Darul Hikmah yang sudah berhasil meluluskan siswa-siswi MTsnya.

Advertisement

“Ini merupakan bukti kerja keras dan kesungguhan dari Kepala MTs Darul Hikmah dan seluruh dewan guru dalam mendidik. Semoga ke depan Yayasan Darul Hikmah Pamulang Tangsel semakin berkembang maju dan berkualitas,” tuturnya.

Kepala Kantor juga mendoakan semoga lulusan MTs Darul Hikmah Pamulang Tangsel menjadi anak-anak yang sukses dan berprestasi serta menjadi pemimpin masa depan yang berakhlakul karimah.

Acara Wisuda juga diisi dengan penampilan seni dari siswa-siswi MTS Darul Hikmah Pamulang Tangsel.

Pada wisuda angkatan ke-40 tahun 2019 ini MTs Darul Hikmah meluluskan sebanyak 240 orang. (Kemenag Tangsel)

Advertisement

Populer