Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) telah menyiapkan 147 Fasilitas Kesehatan (Faskes) untuk vaksinasi Covid-19.
“Vaksin akan diberikan di 147 Faskes yang ada di Kota Tangsel,” kata Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany kepada kabartangsel.com, Sabtu (9/1/2021).
Vaksinasi Covid-19 di Tangsel akan diberikan per tanggal 15 Januari. Untuk tahap awal, vaksin akan diberikan kepada tenaga kesehatan (nakes) secara simbolis di dua lokasi yaitu Rumah Sakit Umum (RSU) Tangsel di Pamulang, dan Puskesmas Jurang Mangu, Pondok Aren. Satu hari sebelumnya pada tanggal 14 Januari akan dilakukan simulasi di dua lokasi tersebut.
Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany menjelaskan bahwa secara seremonial vaksinasi akan diberikan terlebih dahulu kepada Presiden RI pada tanggal 13 Januari mendatang. Baru setelah itu kepada kepala daerah seperti Gubernur dan Walikota.
“Nanti kami juga akan melakukan Vaksinasi di tanggal 15 Januari di Pendopo Pemerintahan Kabupaten Tangerang bersama pihak provinsi,” jelas Airin. (fid)
-
Bisnis3 hari ago
Tetap Produktif di bulan Ramadan, Freelancer Sribu Jadi Andalan Pebisnis
-
Bisnis2 hari ago
Bahas Sustainability dalam Transportasi Perkeretaapian, Dirut KAI Jadi Narasumber Kuliah Umum di FEB UI
-
Bisnis2 hari ago
Hisense Hadirkan Mini-LED AI TV U6Q di Indonesia
-
Bisnis3 hari ago
196 Pegawai KAI Group Telah Mendapatkan Transfer Knowledge Pengoperasian Whoosh
-
Bisnis3 hari ago
MAXY Academy dan Universitas Sari Mutiara Sinergi Perkuat Keterampilan Digital Mahasiswa
-
Nasional3 hari ago
Pemerintah Umumkan Kebijakan THR dan Bonus Hari Raya untuk Pekerja dan Pengemudi Online
-
Bisnis2 hari ago
Membuka Kerja Sama Indonesia-India di Bidang Pertahanan: Wawasan Inti dari Webinar ISI
-
Nasional2 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Salat Idulfitri 1446 Hijriah di Jakarta