Banten
Rumah Pro Jokowi Banten Diresmikan
Serang – Tim sukses (Timses) calon presiden (Capres) yang diusung PDI-Perjuangan, Joko Widodo, mulai menggalang dukungan di Banten dengan mendirikan Rumah Pro Jokowi atau Rumah Projo Koordinator Daerah (Korda) Banten.
Sekretariat untuk pengaduan dan dukungan pada Capres Joko Widodo terebut diresmikan Wakil Gubernur Banten yang juga pengurus DPP PDI-P, Rano Karno, didampingi Ketua DPD PDI-P Banten, Ribka Tjiptaning di Cidadap, Kelurahan Banjarsari Cipocok Jaya, Kota Serang, Minggu.
Hadir dalam kesempatan tersebut para pengurus DPD PDI-P Banten serta sejumlah anggota DPRD Banten dan para simpatisan Calon Presiden Joko Widodo.
Wakil Gubernur Banten, Rano Karno dalam sambutannya mengatakan, kehadiran dirinya dalam kesempatan tersebut tidak atas nama sebagai Wakil Gubernur Banten, namun sebagai kader dan pengurus PDI-P untuk memberikan dukungan kepada Calon Presiden yang diusung PDI-P pada Pilpres 2014 yakni Joko Widodo.
“Pada hari ini kita menyaksikan peresmian ‘Rumah Projo’ untuk memberikan dukungan kepada Pak Jokowi. Sebagaimana kita ketahui Pak Jokowi merupakan walikota terbaik di dunia,” kata Rano Karno.
Rano juga menyampaikan terimakasih kepada seluruh masyarakat Banten yang telah memberikan kepercayaan kepada PDI-P. Sehingga PDI-P memimpin perolehan suara di Banten dengan perolehan 17,48 persen.
Menurut Rano, Joko Widodo adalah pemimpin yang sangat sederhana pro rakyat dan konsen untuk kepentingan rakyat.
“Pak Jokowi sosok pemimpin yang sudah teruji, baik saat menjadi Walikota Solo dan saat ini menjadi Gubernur DKI Jakarta. Banyak persoalan-persoalan yang sebelumnya sulit dipecahkan, namun akhirnya dengan Pak Jokowi bisa diselesaikan,” kata Rano
Ketua DPD PDI-P Banten, Ribka Tjiptaning mengatakan, pihaknya sudah melakukan konsolidasi seluruh kader PDI-P dan juga para anggota DPRD, agar bersiap-siap untuk memenangkan Capres Joko Widodo pada Pilpres 2014.
“Kemenangan Mas Jokowi sebagai Presiden utamanya menjadi tanggung jawab partai, tetapi partai tidak bisa jalan sendiri karena harus bersama-sama rakyat,” kata Ribka.
Ia mengatakan, Jokowi menjadi Capres adalah keinginan rakyat, sehingga PDI-P mendengar aspirasi rakyat, dan pada 16 Maret 2014 Ketua Umum DPP PDI-P mempercayakan kepada Jokowi untuk jadi presiden.
“Jokowi merupakan pemimpin sederhana, merakyat dan mengerti betul tentang persoalan rakyat,” ujar Ribka.
Oleh karena itu, ia mengajak masyarakat Banten untuk mendukung Jokowi menjadi presiden dan jangan mempedulikan kampanye hitam seperti melalui sms-sms yang isinya memojokan Jokowi.
“Ada orang-orang yang merasa ketakutan Jokowi menang sebagai presiden, sehingga mereka melakukan berbagai cara untuk menjatuhkan termasuk kampanye hitam,” kata Ribka.
Koordinator Nasional (Kornas) “Rumah Projo” Budi Ari Setiadi mengatakan, Rumah Pro Jokowi merupakan tempat untuk menyampaikan dukungan dan juga pengaduan bagi para pendukung Capres Jokowi. Selain tingkat provinsi, Rumah Projo tersebut juga akan dibentuk di tingkat kabupaten/kota dan kecamatan.
“Kenapa harus Jokowi, sebab Indonesia saat ini butuh dua kriteria pemimpin yakni pemimpin yang mempersatukan dan pemimpin yang menggerakkan. Kriteria itu ada para sosok Jokowi,” kata Budi.
Ia mengatakan, Jokowi lahir dari rakyat, artinya masyarakat yang bergerak untuk mengantar Jokowi jadi presiden, untuk membawa perubahan bagi bangsa Indonesia yang lebih baik. (KT/red/ant)
- Politik16 jam ago
Debat Kedua Pilkada Tangsel, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Sodorkan Program Pengentasan Kemiskinan
- Nasional4 jam ago
Kelola Pasar Gas Bumi, Keberadaan PGN Sesuai dengan UUD 1945
- Nasional3 jam ago
Wapres Gibran Rakabuming Tegaskan Pemuda Sebagai Ujung Tombak Menuju Indonesia Emas 2045
- Nasional3 jam ago
Hadiri CEO Roundtable Forum, Presiden Prabowo Subianto Raih Komitmen Investasi 8,5 Miliar Dolar AS
- Nasional11 jam ago
Presiden Prabowo Subianto akan Hadiri Undangan Raja Charles III hingga PM Keir Starmer
- Hukum3 jam ago
Dittipidsiber Bareskrim Polri Tangkap Kembali DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina