Connect with us

Tangerang Selatan

Siswa-siswi MIN 3 Tangsel Belajar Mekanisme Pemilihan Calon Walikota di KPU Tangsel

Siswa-siswi MIN 3 Tangsel Belajar Mekanisme Pemilihan Calon Walikota di KPU Tangsel

SERPONG (Kabartangsel.com) – Untuk memberi edukasi pemilu kepada siswa-siswinya, MIN 3 Tangsel mengadakan kegiatan field trip kelas 5 ke KPU Tangsel, Selasa (25/02/2010). Dalam kegiatan tersebut para siswa belajar tentang demokrasi dalam bentuk sosialisasi dan simulasi.

Kepala MIN 3 Tangsel, Jetty Maynur menjelaskan edukasi tentang demokrasi khususnya mekanisme pemilihan seyogyanya sudah diperkenalkan sejak dini.

“Diharapkan dari kegiatan tersebut akan terbentuk generasi demokrasi sejak dini yang nantinya akan menjadi pemimpin masa depan. Tentunya kita berharap mereka akan bisa menjadi agen demokrasi dan mampu berpartisipasi memajukan negara,” ujarnya.

Advertisement

Pada kegiatan tersebut para siswa belajar proses Pemilu/Pilkada dengan cara yang menyenangkan yaitu simulasi proses pemilihan.

“Anak-anak belajar dengan berperan sebagai petugas KPU, peserta pemilih di bilik suara, dan menghitung suara dari kertas pemilih. Pembelajaran langsung tentang KPU akan memberikan pengalaman berharga untuk peserta didik tentang proses demokrasi di negeri ini,” jelas Jetty.

Dalam nada yang sama, Ketua KPU Tangsel Bambang Dwitoro menjelaskan dengan edukasi sejak dini kepada para siswa MI/SD diharapkan mereka bisa menjiwai apa itu demokrasi, sehingga ketika dewasa nanti akan muncul keinginan untuk turut berperan memajukan negara.

“Salah satunya peran serta mereka dalam pesta demokrasi untuk memilih pemimpin di masa depan,” tuturnya.

Advertisement

Menurutnya, sosialisasi Pilkada atau Pemilu di bawah usia 17 tahun tidaklah masalah, karena pendidikan pemilih akan lebih baik di mulai sejak dini mungkin. (Fid/Sumber: Kemenag Tangsel)

Populer