Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Airin Rachmi Diany mengingatkan pentingnya safety riding dalam berkendaraan serta menataati peraturan lalu lintas.
Hal tersebut diungkapkan Airin dalam kegiatan perayaan Hut ke-10 Universitas Pamulang Scooter (UPS) bertempat di Lapangan Kecamatan Pamulang, Tangsel, Minggu (3/3/2019).
“Di hari ulang tahun ini, Saya mengingatkan pentingnya safety riding dalam berkendaraan, karena kalau bukan kita yang sayang akan diri kita. Siapa lagi kalau bukan kita, karena kita tidak pernah tahu musibah datang kepada kita kapan dan dimana ketika kita dijalan, sehingga safety riding itu wajib bagi pengendara motor,” katanya dalam siaran pers yang diterima, Senin (4/3/2019).
Airin mengungkapkan, pentingnya menggunakan helm dalam berkendaraan. Meskipun jarak yang ditempuh tak jauh.
“Ibu ingatkan jika ingin berkendara gunakan helm, karena ibu pernah viral saat berkendaraan tidak pakai helm. Meski itu dibonceng, jadi saya selaku Walikota mengingatkan pentingnya penggunaan helm saat berkendara,” pesannya.
Sementara Pembina UPS, Delima Bungsu berharap UPS bisa menjadi contoh bagi komunitas sepeda motor lain untuk menjaga ketertiban dalam berkendara. (plp)
-
Bisnis3 hari ago
Bahas Sustainability dalam Transportasi Perkeretaapian, Dirut KAI Jadi Narasumber Kuliah Umum di FEB UI
-
Pemerintahan3 hari ago
Warga Sambut Antusias Bazar Ramadan yang Digelar Pemkot Tangsel
-
Nasional3 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Salat Idulfitri 1446 Hijriah di Jakarta
-
Bisnis2 hari ago
Pelebaran Lajur Ke-3 Tol Cikopo-Palimanan Rampung, PTPP Siap Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran 2025
-
Kabupaten Tangerang3 hari ago
Rismawati Maesyal Rasyid Dilantik Jadi Ketua TP PKK Kabupaten Tangerang
-
Nasional3 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Tekankan Pentingnya Siswa Beradaptasi dengan AI
-
Bisnis2 hari ago
Sustainability Berkolaborasi dengan Game dan Seni, WateryNation Bawa Karya Anak Bangsa ke Top 15 Generation Hope Goals!
-
Nasional2 hari ago
Gerhana Bulan Total 14 Maret 2025 di Indonesia