Nasional
KMU: Kita Butuh Kebijakan Pemerintah yang Jelas

Mahasiswa yang tergabung dalam koalisi mahasiswa UIN (KMU) menuding Jokowi lebih banyak memberikan harapan palsu kepada masyarakat.
Kabinet kerja, oleh KMU, dianggap tidak becus membuat paket kebijakan yang efesien untuk pasar dan masyarakat terutama yang berpenghasilan rendah akibat lemahnya pertumbuhan ekonomi.
“Kita butuh kebijakan pemerintah yang jelas, terukur dan realistis dalam menghadapi situasi buruk ini, bukan malah memperbanyak harapan palsu untuk masyarakat”, ujar Deni Iskandar, Koordinator Eksekutif KMU pada Kamis (04/08) di Jakarta
Ia menjelaskan, pemerintah dinilai lambat menangani efek domino akibat melemahnya Rupiah, sehingga kegiatan ekonomi ditingkat masyarakat bawah bergejolak.
“Jangan mengukurnya dengan prilaku kelas menengah, dilevel itu efeknya tidak begitu mencekam, berbeda dengan masyarakat berpenghasilan rendah. pemerintah belum terlihat serius memikirkan segmen ini”, tambah Deni
Selain itu, Deni juga memegaskan merosotnya rupiah menjadi momentum untuk melakukan evaluasi terhadap kebijakan ekonomi Jokowi yang sangat bergantung pada asing.
“Struktur ekonomi sangat resisten karena bergantung pada asing, perlu pembenahan, pemerintah paham tapi tak melakukan sesuatu yang fundamental dalam kebijakannya”, tegasnya
KMU mengingatkan bahwa masa kampanye sudah selesai, Jokowi harus ambil langkah yang serius dalam menghadapi krisis tidak hanya seremonial semata. (ris/kts)
-
Bisnis3 hari ago
Tarrasmart Resmi Bergabung dengan NVIDIA Inception: Langkah Besar Menuju Inovasi AI Global
-
Bisnis3 hari ago
Hari-H Lebaran, KAI Divre I Sumut Layani 9.800 Penumpang
-
Bisnis2 hari ago
Mayoritas Prajurit TNI di Papua Pilih Tak Mudik Demi Jaga Keamanan Masyarakat dari Teror dan Serangan OPM
-
Bisnis2 hari ago
PTPP Fasilitasi Lebih dari 4.000 Pemudik dalam Program Mudik Bersama BUMN 2025
-
Bisnis2 hari ago
Lanjutkan Penghijauan, WSBP Inspiring Kindness: Piles of Sustainability Tanam Lagi 348 Pohon Trembesi
-
Bisnis10 jam ago
Inovasi dan Keunikan dalam Pembangunan Terowongan Karya Anak Bangsa di Samarinda yang digarap oleh PTPP
-
Jabodetabek3 jam ago
Dedi Mulyadi Proses Hukum Pelaku Pungli Supir Angkot Kawasan Puncak Diduga oleh Oknum Dishub Bogor