Bisnis
LRT Jabodebek Hadirkan Layanan Ramah Disabilitas di Seluruh Stasiun
Memperingati Hari Disabilitas Internasional yang jatuh pada tanggal 3 Desember, LRT Jabodebek kembali menegaskan komitmennya untuk menyediakan transportasi yang inklusif dan dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat, termasuk penyandang disabilitas. LRT Jabodebek berkolaborasi dengan berbagai pihak terkait untuk memastikan bahwa semua stasiun dan fasilitas yang ada memenuhi standar aksesibilitas yang tinggi.
Sejak beroperasi, seluruh stasiun LRT Jabodebek telah dilengkapi dengan berbagai fasilitas ramah disabilitas, termasuk gate khusus untuk pengguna kursi roda, eskalator, lift, dan guiding block di setiap stasiun. Fasilitas guiding block ini tidak hanya memudahkan navigasi bagi pengguna tunanetra, tetapi juga menjadi salah satu upaya LRT Jabodebek untuk memastikan kenyamanan penyandang disabilitas di setiap perjalanan mereka.
Selain itu, LRT Jabodebek juga menyediakan toilet khusus disabilitas yang dilengkapi dengan fasilitas yang memadai untuk kenyamanan penggunanya. Di dalam kereta, telah disediakan tempat duduk prioritas untuk penyandang disabilitas serta pengait kursi roda yang dirancang untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan pengguna dengan kebutuhan khusus selama perjalanan.
“Transportasi adalah hak setiap orang, tanpa memandang kondisi fisik. LRT Jabodebek berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik dan aksesibilitas yang mudah bagi semua pengguna, termasuk yang memiliki kebutuhan khusus,” ujar Manager Public Relations LRT Jabodebek Mahendro Trang Bawono.
LRT Jabodebek juga menyediakan petugas yang siap membantu di stasiun dan kereta, serta memanfaatkan teknologi CCTV untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan semua pengguna. Selain itu, Passenger Service di stasiun dan Train Attendant di kereta telah mengikuti pelatihan bahasa isyarat untuk memudahkan komunikasi dengan pengguna disabilitas yang membutuhkan layanan lebih. Bagi pengguna disabilitas yang membutuhkan bantuan khusus, LRT Jabodebek menyediakan layanan informasi melalui contact center di 121, di mana petugas dapat membantu mengatur perjalanan bagi penyandang disabilitas. LRT Jabodebek juga memastikan bahwa fasilitas-fasilitas seperti kursi roda tersedia di seluruh stasiun.
“LRT Jabodebek adalah transportasi publik yang inklusif, dan kami terus berupaya untuk menciptakan pengalaman perjalanan yang tidak hanya aman dan nyaman, tetapi juga mudah diakses oleh semua pengguna, tanpa terkecuali,” tambah Mahendro.
Sebagai bagian dari upaya untuk mendukung mobilitas penyandang disabilitas, LRT Jabodebek berharap dapat terus menjadi pilihan utama bagi masyarakat Jabodebek dalam memenuhi kebutuhan transportasi yang aman dan inklusif. LRT Jabodebek akan terus bekerja untuk menciptakan layanan yang lebih baik, menjadikan setiap perjalanan lebih nyaman, aman, dan terjangkau bagi seluruh lapisan masyarakat.
- Pemerintahan7 hari ago
Tangsel Sejiwa Fest 2024 Hadirkan Kotak hingga Yura Yunita
- Banten7 hari ago
Pemkot Tangsel Dibawah Kepemimpinan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan Borong Penghargaan dari Ombudsman RI
- Pemerintahan7 hari ago
Tangsel Orchid Festival 2024, Benyamin Davnie: Anggrek, Simbol Identitas dan Keunggulan Kota Tangsel
- Banten5 hari ago
Sekretariat DPRD Banten Gelar Sosialisasi Propemperda Tahun 2025
- Pemerintahan4 hari ago
DSDABMBK Tangsel Perpanjang Sayembara Desain Ornamen Jembatan Cendrawasih V, Total Hadiah Rp45 Juta Menanti
- Tangerang4 hari ago
Rayakan HUT Paramount Enterprise ke-18, Band Padi Reborn dan Ribuan Peserta ‘Paramount Fun Color Run’ 2024 Mewarnai Kota Gading Serpong
- Banten2 hari ago
Ketua Komisi V DPRD Banten Ananda Trianh Salichan Harapkan Masyarakat Ikut Serta Dalam Pengawasan Pendidikan
- Pemerintahan7 hari ago
Pemkot Tangsel Wujudkan Sinergi Bersama untuk Ruang Kreasi Penyandang Disabilitas