Connect with us

Banten

Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Siap Hadapi Debat Kandidat Cagub-Cawagub Banten

Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Banten Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi siap menjalani debat kandidat. Pengalaman kepemimpinan dan silaturahmi masyarakat akan menjadi modal utama Airin-Ade dalam menyampaikan gagasan kepada masyarakat.

“Pengalaman Ibu Airin saat menjadi walikota Tangerang Selatan dan Pak Ade selaku mantan Wakil Bupati Lebak, serta silaturahmi dengan masyarakat akan menjadi modal utama menjalani debat perdana,” kata Ketua Tim Pemenangan Airin-Ade, Bahrul, Selasa (15/10/2024).

Menurut Ulum, sebagai mantan wali kota Tangerang Selatan, Airin cukup memahami dinamika pembangunan daerah kota. Sementara Ade Sumardi mengenal segala potensi daerah di Banten bagian selatan dengan tantangan yang dihadapi.

“Ibu Airin sudah bersilaturahmi ke 155 kecamatan, 1.500 desa lebih di Banten. Beliau sudah belanja masalah, dan sudah mengurai solusinya dengan berbagai program yang akan dilaksanakan. Perpaduan Ibu Airin dan Pak Ade adalah jawaban untuk menyelaraskan akselerasi pembangunan di Banten,” ujar Ulum.

Advertisement

Tema debat perdana ini yakni ‘Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat dan Akselerasi Pembangunan Berkeadilan di Provinsi Banten.’ Menurut Ulum, tema ini sejalan dengan visi pasangan Airin-Ade yakni Banten Maju Bersama.

Ke depan, kata Ulum, kebersamaan akan menjadi kunci akselerasi pembangunan Banten.

“Insyaallah, pasangan calon nomor urut 1 sudah sangat paham tema debat kandidat pertama ini,” ujar Sekretaris DPD Partai Golkar Provinsi Banten ini.

Sementara itu, Airin berharap momen debat kandidat bisa menjadi sarana bagi masyarakat untuk mengetahui program-program yang akan ditawarkan oleh para pasangan calon. Ia berharap agar semuanya berjalan lancar.

Advertisement

Apakah persiapan khusus? Airin menyebut hal tersebut tentu ada.

“Ada tentunya, kami berdiskusi dengan Pak Ade, dan sudah ada tata cara mekanismenya. Kita pelajari, untuk persiapan mengikuti semua round down acara,” pungkasnya. (fid)



Populer