Connect with us

Banten

Airin Rachmi Diany Dorong Peningkatan Pariwisata Berbasis Budaya

Provinsi Banten memiliki kekayaan budaya yang menjadi daya tarik utama dalam mengembangkan sektor Pariwisata. Mulai dari peninggalan sejarah, tradisi lokal, seni, dan kuliner adalah beberapa elemen budaya yang dapat memikat wisatawan.

 

Menurut Tokoh Perempuan Banten, Airin Rachmi Diany, terciptanya Pariwisata berbasis budaya dapat membantu melestarikan warisan budaya serta memberikan kontribusi positif terhadap ekonomi daerah.

Airin menilai, dengan memanfaatkan kekayaan budaya di Provinsi Banten dan menggabungkan ke dalam strategi pengembangan Pariwisata. Menurutnya, Provinsi Banten dapat memperkuat daya tariknya sebagai destinasi wisata yang menarik dan unik.

Advertisement

 

“Upaya ini dapat memberikan kontribusi positif terhadap ekonomi lokal, mempertahankan warisan budaya, dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya melestarikan nilai-nilai budaya,” ujar Airin, Selasa (14/11/2023).

 

Oleh karena itu, ia menekankan pentingnya keterampilan dan pengetahuan Sumber Daya Manusia (SDM) melalui pelatihan untuk memastikan keberlanjutan dan kualitas dalam peningkatan Pariwisata.

Advertisement

 

Dirinya juga menyebut, Pariwisata berbasis budaya perlu memerlukan kolaborasi yang kuat antara Pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat lokal.

 

“Dengan merangkul kekayaan budaya yang dimiliki Banten, dapat menciptakan destinasi pariwisata yang menarik dan berkelanjutan,” ungkapnya. (fid)

Advertisement

Populer