Banten
Audiensi Komisi V DPRD Banten Bersama Siswa Sanggar Kegiatan Belajar Kota Serang

Ketua Komisi V DPRD Banten Dr. Yeremia Mendrofa menerima audiensi dari siswa-siswa Sanggar Kegiatan Belajar Kota Serang di Ruang Rapat Komisi V DPRD Banten, Selasa (30/07/2024).
Perwakilan rombongan menjelaskan bahwa maksud dan tujuan dari audiensi ini adalah untuk menyampaikan aspirasinya terkait siswa yang putus sekolah (drop out) dan juga perihal keberhasilan guna mendapatkan pendidikan di Paket B namun tidak bisa mendaftar sekolah di sekolah menengah tingkat kejuruan.
Menanggapi aspirasi ini, Yeremia Mendrofa mendorong Dinas Pendidikan Provinsi Banten untuk dapat mengakomodir prihal tersebut agar anak-anak dapat kembali mengenyam pendidikan sebagaimana mestinya.
“Saya telah menghubungi Sekdis Pendidikan Provinsi Banten untuk meminta tolong supaya ini bisa difasilitasi dengan baik, supaya anak-anak yang Drop Out bisa kembali sekolah dengan baik, kemudian anak-anak dari lulusan Paket B bisa melanjutkan ke tingkat yang lebih baik,” ujarnya.
Ia juga menjelaskan bahwa terdapat 42 anak yang putus sekolah, diantaranya yakni 10 orang di Pandeglang dan 32 orang di Kota Serang. Untuk 10 anak di Pandeglang kini sudah kembali bersekolah, namun 32 orang di Kota Serang saat ini perlu diinventarisir.
“Dicari jalannya seperti apa, supaya mereka bisa sekolah dengan baik, mudah-mudahan minggu depan mereka bisa kembali duduk di bangku sekolah dan mengenyam pendidikan dengan baik supaya mereka punya masa depan yang gemilang dan itu yang terus kita harapkan,” tuturnya.
-
Bisnis3 hari ago
Dirut KAI: Apresiasi Masyarakat Jadi Penyemangat KAI Tingkatkan Layanan
-
Bisnis2 hari ago
KAI Group Berhasil Melayani 29.170.705 Pelanggan Selama Masa Angkutan Lebaran 2025
-
Sport2 hari ago
Hasil Pertandingan Persija Jakarta vs Persebaya Berakhir 1-1
-
Banten2 hari ago
Program Pemutihan Pajak Kendaraan di Banten, Hari Pertama Raih Rp15 Miliar, Hari Kedua Rp17 Miliar
-
Banten1 hari ago
Reward Taat Bayar Pajak Kendaraan di Banten Berkesempatan Dapat Umrah
-
Banten2 hari ago
Apresiasi Antusiasme Masyarakat Ikuti Program Pemutihan Pembebasan Tunggakan Pajak Kendaraan Bermotor
-
Bisnis2 hari ago
India Gratiskan E-Visa untuk WNI, Wisatawan Indonesia Diimbau Gunakan Situs Resmi
-
Kota Tangerang1 hari ago
Pemutihan Pajak Kendaraan Banten 2025, Inilah 12 Lokasi Gerai Samsat di Kota Tangerang