Connect with us

Banten

Diduga Gelapkan Belasan Mobil Rental, Oknum Pejabat BLKI Serpong Ditangkap

Kepala Disnakertrans Provinsi Banten, Hudaya Latuconsina membenarkan pejabat eselon 4 yang ditangkap karena dugaan penggelapan belasan mobil rental di Ciledug, Jumat (7/11/2014) adalah anak buahnya. Pejabat wanita berinisial VLD itu merupakan anak buahnya yang bertugas di BLKI Serpong.

Mengenai proses hukum, pihaknya menyarahkan sepenuhnya kepada aparat kepolisian. “Dia ditangkap polisi akibat tindakan pribadi bukan lembaga, kami serahkan proses hukumnya kepada pihak berwajib,” ungkapnya.

Salah seorang saksi yang juga penerima mobil gadaian tersangka, Rizal Fahrudin mengaku mengenal VLD dari temannya bernama Ernes. Saat itu dia sedang membutuhkan mobil untuk mertuanya yang tinggal di Lampung. VLD kemudian menawarkan mobil Avanza senilai Rp28 Juta.

“Tiga bulan kemudian dia kembali menggadaikan mobil yang berbeda. Saya percaya karena dia mengaku butuh uang untuk modal suaminya mencalonkan anggota legislatif,” katanya.

Advertisement

Namun, mobil yang digadaikan tersebut berbuntut panjang. Rizal harus berurusan dengan aparat kepolisian dengan dugaan penadah mobil hasil penggelapan yang dilakukan VLD.

Diberitakan sebelumnya, diduga telah melakukan penggelapan sebanyak 18 unit mobil rental, seorang PNS yang bertugas di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Banten berinisial VLD, ditahan petugas Polsek Ciledug.

Pejabat eselon 4 Pemprov Banten yang bertugas sebagai Kasi Pengembangan dan Pemasaran BLKI Serpong itu, kini menjadi tahanan titipan sementara Polsek CIledug di Lapas Wanita Tangerang. (IRM/ODI/BNN/KT)

Advertisement

Populer