Hukum
Polda Metro Limpahkan Berkas Pembunuhan Sadis Satu Keluarga di Bekasi
Kabartangsel.com — Kasus pembunuhan satu keluarga yang terjadi di Bekasi, Jawa Barat beberapa waktu lalu, sudah siap untuk dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Bekasi. Penyidik Resmob Polda Metro Jaya segera berencana melimpahkan berkas tahap pertamanya pada hari ini.
“Iya, kita akan segera limpahkan berkasnya pada hari ini, Selasa (18/12). Kita masih terus berkomunikasi dengan pihak Kejaksaan di Bekasi,” tegas Kanit I Resmob Polda Metro Jaya Kompol Malvino Sitohang, di Jakarta, Selasa (18/12/2018).
Diterangkan Malvino, penyerahan berkas tahap pertama dilakukan untuk dilakukan pemeriksaan oleh Kejaksaan Negeri Bekasi. Sedangkan untuk tersangka HS dan barang buktinya, belum bisa untuk diserahkan.
“Tahap pertama dulu ya berkasnya saja. Kalau tersangka dan barang bukti, menyusul kemudian. Nanti kalau semuanya sudah siap,’ jelas Malvino.
Kasus pembunuhan satu keluarga (Bapak, Ibu dan dua anak) yang dilakukan HS di kediaman korban, di Jalan Bojong Nangka 2 RT 002/07 Kelurahan Jatirahayu, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, Jawa Barat, membuat geger publik. Pembunuhan sadis itu dilakukan hanya masalah sepele, akibat perkataan kasar korban kepada tersangka. (Fjr/Gtg-03).
- Pemerintahan7 hari ago
Tangsel Investment Forum 2024, Benyamin Davnie: Kita Dorong Investasi di Sektor Wisata Kesehatan
- Pemerintahan5 hari ago
Pemkot Tangsel Luncurkan Calendar of Event 2025, Pilar Saga Ichsan: Pariwisata Makin Semarak
- Banten6 hari ago
Gantikan Al Muktabar, Ucok Abdul Rauf Damenta Dilantik Menjadi Pj Gubernur Banten
- Pemerintahan4 hari ago
Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan Tinjau Makan Bergizi Gratis di SMPN 19 Tangsel
- Banten4 hari ago
Wakil Ketua DPRD Banten Harap Pj Gubernur Banten Ucok Abdulrauf Damenta Amanah Dalam Menjalani Tugas
- Pemerintahan5 hari ago
Catatkan Prestasi Gemilang, Pemkot Tangsel Raih APBD Award 2024 dari Kemendagri Kategori Realisasi Pendapatan Tertinggi
- Nasional5 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Harapkan Pemuda Katolik Jadi Penjaga Persatuan dan Motor Penggerak Pembangunan
- Nasional4 hari ago
Bangun Indonesia Melalui Pendidikan, Presiden Prabowo Subianto Temui Mahasiswa Indonesia di Al-Azhar