Kabartangsel.com – Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) merupakan salah satu pajak daerah yang cukup besar kontribusinya terhadap pendapatan daerah Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Oleh karena itu, Pemerintah Kota Tangsel terus melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan penerimaan pajak. Meskipun, dalam melakukan optimalisasi masih terdapat beberapa kendala yaitu tingkat kesadaran wajib pajak yang belum mencapai seratus persen.
Untuk meminimalisir kendala tersebut, Pemerintah Kota Tangsel yang terus berinovasi menjadi Smart City ini telah meluncurkan Sistem Penyampaian SPPT PBB Elektronik (SIMPPEL). Masyarakat yang kesulitan memperoleh SPPT PBB untuk membayar Pajak dapat mencetak sendiri dengan melakukan registrasi pada e-sppt.tangerangselatankota.go.id.
Selain itu, masyarakat tidak perlu khawatir dengan produk e-SPPT PBB yang berbeda dengan SPPT PBB sebelumnya karena SPPT PBB bukan merupakan bukti kepemlikan namun sebagai surat pemberitahuan berapa besarnya pajak yang harus dibayar.
Pembayaran PBB untuk wilayah Tangsel saat ini sudah semakin mudah. Bahkan masyarakat dapat membayar PBB menggunakan handphone melalu SMS Banking Mandiri, melalui e-Banking Mandiri, Internet Banking BJB dan klik BCA.
Untuk mendapatkan informasi tagihan dan histori pembayaran PBB, masyarakat dapat mengakses melalui SMS Gayeway PBB dengan cara ketik NOP <spasi> Nomor NOP yang tertera pada SPPT PBB kemudian kirim ke 081210101070 atau unduh aplikasi iPBB Tangsel untuk HP berbasis Android. (red/fid)
-
Bisnis2 hari ago
Peluang Pemangkasan Suku Bunga The Fed 60%, Harga Bitcoin Siap ‘Meledak’
-
Pemerintahan2 hari ago
Anggarkan Rp184 Miliar, Benyamin Davnie: Tahun Ini Pemkot Tangsel Revitalisasi 20 Sekolah
-
Bisnis2 hari ago
Makin Diminati Masyarakat, KAI Layani Dua Juta Pengguna LRT Jabodebek di Bulan April
-
Jabodetabek2 hari ago
Menuju Tata Kelola Kampus Unggul, Universitas Islam Depok Lakukan Penguatan Manajerial
-
Bisnis3 hari ago
Analis Ungkap Peluang Harga Bitcoin Lampaui Rekor di Bulan Mei 2025
-
Bisnis2 hari ago
Pekan Imunisasi Dunia 2025: Jelajah Jawa Tengah, Yayasan RMHC Jangkau 3000 Anak Untuk Lengkapi Imunisasi Dasar
-
Bisnis3 hari ago
Perjalanan ke Bandara Soekarno-Hatta Kini Lebih Mudah Naik Mobil Listrik Evista
-
Pemerintahan2 hari ago
Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Kota Tangsel Revitalisasi 20 Sekolah, dari Penambahan Ruang Kelas hingga Pembangunan Gedung