Hukum
137 Orang Daftar Calon Anggota Kompolnas 2024-2028

Panitia seleksi (pansel) secara resmi menutup pendaftaran calon anggota Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) periode 2024-2028. Pendaftaran dilakukan secara online mulai 27 Juni-19 Juli 2024.
Ketua Pansel Anggota Kompolnas, Hermawan Sulistyo mengatakan selama lebih dari tiga minggu pendaftaran setidaknya ada 137 orang yang mendaftar.
“Penutupan pendaftaran calon anggota Kompolnas periode 2024-2028 ditutup 19 Juli 2024. Ada 137 orang yang tercatat mendaftar,” ujar Hermawan dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (20/7/2024).
Lebih lanjut Hermawan menjelaskan, 137 orang calon peserta tersebut antara lain berasal dari pakar kepolisian sebanyak 37 orang dan 100 orang dari tokoh masyarakat.
“Pengumuman hasil seleksi administrasi dilakukan pada tanggal 23 Juli 2024,” ucapnya.
Setelahnya penutupan ini, nantinya akan ada tahap pelaksanaan tes tertulis dan pembuatan makalah dan tes kesehatan dan kejiwaan. Kemudian dilanjutkan dengan tahap tes assessment serta potensi akademik. Setelah itu, calon anggota akan menjalani tes wawancara.
Usai pengumuman hasil akhir, tim pansel akan menyerahkan 12 nama calon anggota Kompolnas ke presiden, yang mana akan dipilih oleh presiden sebanyak 6 orang sebagai calon anggota Kompolnas.
-
Bisnis2 hari ago
Mudik Lebaran Murah Meriah! Tiket KA Ekonomi Antar Kota KAI Mulai Rp10.000
-
Bisnis3 hari ago
DBS RISE 2025: Komunitas Pengusaha Muslim Jakarta Meneguhkan Bisnis Berbasis Syariah
-
Bisnis2 hari ago
Arfiana Maulina: Kuliah Komunikasi Rela Belajar Hukum, Berjuang Melawan Mafia Tanah dan Berkontribusi untuk Petani dan Lingkungan
-
Bisnis3 hari ago
MLV Teknologi Perkuat Kerjasama dengan HDII Banten untuk Majukan Industri Desain Interior di Indonesia
-
Bisnis1 hari ago
Indonesia Airlines Milik Siapa?
-
Bisnis2 hari ago
Film “Bukan Jodoh Biasa Nih”, Aksi Kocak dan Petualangan Seru
-
Bisnis2 hari ago
Dukung Keberlanjutan Lingkungan, PT PHC Indonesia Tanam 500 Pohon Alpukat di Desa Pasirbungur
-
Bisnis2 hari ago
Bagas Adji Saputra: Digital Twin Akan Membuat Kesalahan Manusia Jadi Barang Langka