Pemerintahan
Tangsel Luncurkan Bus Gratis TransAnggrek

Warga Tangerang Selatan, boleh senang. Kini ada angkutan umum gratis buat mengangkut mereka ke sejumlah stasiun kereta di Tangsel. Bus TransAnggrek, namanya.
“Layanan perjalanan dengan bus TransAnggrek tak dipungut biaya alias gratis,” kata Kepala Bidang Angkutan Umum Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika Kota Tangsel, Wijaya Kusumah, saat peluncuran 10 bus TransAnggrek, Selasa (11/2).
Meski gratis, bus dengan 34 tempat duduk itu tak dikelola asal-asalan. Kenyamanan penumpang tetap nomor satu. “Bus dilengkapi fasilitas pendingin udara,” ujar Wijaya.
Wijaya mengatakan, selain untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, bus TransAnggrek diharapkan bisa mengubah mindset masyarakat, khususnya warga Kota Tangsel supaya mau beralih dari kendaraan pribadi ke kendaraan umum.
“Bus diperuntukan bagi masyarakat. Tidak cuma anak sekolah, warga yang hendak pergi ke kantor maupun beraktifitas apa pun boleh naik bus TransAnggrek,” papar Wijaya. “Biaya operasional bus diambil dari APBD 2014 sebesar Rp10 miliar.”(DA/MT/kt). Photo: Ilustrasi
-
Bisnis3 hari ago
Hari Transportasi Nasional, LRT Jabodebek Pecahkan Rekor 103.582 Pengguna
-
Bisnis3 hari ago
Dominasi Skintific & Skin1004 : Analisa Performa Toner & Mist di Marketplace Indonesia
-
Bisnis3 hari ago
Evista, Hadirkan Layanan Rental Mobil Listrik Terbaik di Jakarta
-
Pemerintahan3 hari ago
Benyamin Davnie Bersyukur Pemkot Tangsel Masuk 10 Besar Kota Berkinerja Terbaik Nasional 2024 dari Kemendagri
-
Bisnis2 hari ago
KAI Daop 8 Surabaya Dukung Pelatihan “UMKM Naik Kelas” Kementerian BUMN untuk Dorong Ekonomi Inklusif dan Berkelanjutan
-
Bisnis2 hari ago
BRI Finance Optimalkan Captive Market di Tengah Gejolak Pasar Global
-
Bisnis2 hari ago
KAI Dukung Asta Cita Pemerintah Melalui Pemanfaatan Aset untuk Ketahanan Pangan Nasional
-
Pemerintahan3 hari ago
Sidak Pasar Ciputat di Malam Hari, Pilar Saga Ichsan: Kita Pastikan Ini Permanen Penertibannya