Pemerintahan
Airin Rachmi Diany Ajak Warga Tangsel Do’akan Palestina

Penyerangan Israel ke jalur Gaza yang banyak memakan korban hingga ratusan orang, baik dewasa maupun anak-anak, mengetuk hati Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Airin Rachmi Diany.
Hingga kini penyerangan hampir memasuki sepakan, dan terjadi justru di bulan Ramadan. Merespon bencana kemanusiaan itu, Airin mengharapkan kepada seluruh warga Tangsel, untuk mengirimkan doa bagi mereka warga Palestina yang menjadi korban. Airin berkeyakinan, bahwa konflik Israel dan Palestina adalah problem kemanusiaan, bukan soal agama.
“Apa yang terjadi di Palestina itu persoalan kemanusiaan, saya melihatnya dari sudut itu,” katanya, Minggu (13/7/2014).
Seruannya, lanjut dia, agar kepada warga Muslim membaca Qunit Nazilah baik itu secara berjamaah, maupun ketika salat sendirian. Kemudian bisa dengan cara menggelar salat gaib, tahlil, serta doa untuk para warga Palestina yang wafat.
Sementara untuk warga yang non Muslim, pengiriman doanya bisa dilakukan sesuai dengan agama yang dianutnya. “Dalam konteks ini sekali lagi saya tekankan, melihat kasus Palestina sebagai tragedi kemanusiaan.” (MJ/TO/kt)
-
Bisnis3 hari ago
Bahas Sustainability dalam Transportasi Perkeretaapian, Dirut KAI Jadi Narasumber Kuliah Umum di FEB UI
-
Bisnis3 hari ago
Hisense Hadirkan Mini-LED AI TV U6Q di Indonesia
-
Bisnis3 hari ago
Membuka Kerja Sama Indonesia-India di Bidang Pertahanan: Wawasan Inti dari Webinar ISI
-
Pemerintahan2 hari ago
Warga Sambut Antusias Bazar Ramadan yang Digelar Pemkot Tangsel
-
Nasional3 hari ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Salat Idulfitri 1446 Hijriah di Jakarta
-
Bisnis2 hari ago
Pelebaran Lajur Ke-3 Tol Cikopo-Palimanan Rampung, PTPP Siap Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran 2025
-
Kabupaten Tangerang2 hari ago
Rismawati Maesyal Rasyid Dilantik Jadi Ketua TP PKK Kabupaten Tangerang
-
Nasional1 hari ago
Gerhana Bulan Total 14 Maret 2025 di Indonesia