Walikota Tangerang Selatan (Tangsel), Airin Rachmi Diany, mengatakan bahwa Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) perlu diberikan status Badan Layanan Umum Daerah (BLUD), karena untuk dapat memenuhi tuntutan masyarakat dalam meningkatkan pelayanan publik di bidang kesehatan tanpa mengutamakan keuntungan.
“BLUD sendiri merupakan salah satu strategi untuk dapat melayani publik dengan baik adalah dengan menjadikan suatu perangkat daerah secara operasional memberikan pelayanan kepada masyarakat berupa penyediaan barang/jasa yang dijual tanpa mengutamakan mencari keuntungan dan melakukan kegiatannya didasarkan pada prinsip efisiensi dan produktivitas,” kata Airin saat memberikan sambutan dalam kegiatan sosialisasi langkah-langkah Pembentukan Puskesmas BLUD di Hotel Santika BSD yang digelar oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangsel, Jumat (31/3/2017).
Selain itu, Airin menjelaskan bahwa perubahan status menjadi BLUD ini juga dapat mengatasi kesulitan pembiayaan operasional puskesmas yang biasanya harus menunggu pencairan dana dari kas daerah.
Baca juga: Puskesmas di Tangsel Segera Menjadi BLUD
Airin berharap dengan pemberian status puskesmas yang merupakan unit pelaksana teknis Dinas Kesehatan ini menjadi BLUD, maka pelayanan kesehatan yang diberikan dapat mewujudkan kepuasan publik.
“Dan tidak kalah dengan pelayanan kesehatan yang diberikan oleh Unit Pelayanan Kesehatan dari swasta,” tutupnya.
Seperti diketahui, saat ini di Kota Tangsel terdapat 26 Puskesmas yang tersebar di 7 kecamatan. (fid)
-
Bisnis2 hari ago
Arfiana Maulina: Kuliah Komunikasi Rela Belajar Hukum, Berjuang Melawan Mafia Tanah dan Berkontribusi untuk Petani dan Lingkungan
-
Bisnis2 hari ago
DBS RISE 2025: Komunitas Pengusaha Muslim Jakarta Meneguhkan Bisnis Berbasis Syariah
-
Bisnis2 hari ago
MLV Teknologi Perkuat Kerjasama dengan HDII Banten untuk Majukan Industri Desain Interior di Indonesia
-
Bisnis2 hari ago
Mudik Lebaran Murah Meriah! Tiket KA Ekonomi Antar Kota KAI Mulai Rp10.000
-
Bisnis3 hari ago
Mengapa Investor Asing ‘Jatuh Hati’ pada Perusahaan Berprinsip ESG?”
-
Bisnis1 hari ago
Bagas Adji Saputra: Digital Twin Akan Membuat Kesalahan Manusia Jadi Barang Langka
-
Bisnis2 hari ago
Dukung Keberlanjutan Lingkungan, PT PHC Indonesia Tanam 500 Pohon Alpukat di Desa Pasirbungur
-
Nasional22 jam ago
Wapres Gibran Rakabuming Raka Tekankan Pemulihan Infrastruktur dan Relokasi Warga Terdampak Banjir