Connect with us

Hukum

Amankan Pilkada 2024, Polda Metro Jaya Terjunkan 87.538 Personel Gabungan

Menghadapi Pilkada 2024 yang sudah didepan mata, Operasi Mantap Praja Jaya terus dilakukan oleh Polda Metro Jaya. Dimulai sejak 14 Agustus 2024 lalu, akan berakhir sampai dengan 31 Desember 2024 mendatang.

“Polda Metro Jaya siap mengamankan Pilkada 2024, ada pemilihan gubernur, bupati dan wali kota,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi, Selasa (10/9/2024).

Dikatakan Ade Ary, sebanyak 87.538 personel yang terdiri dari TNI/Polri hingga Satpol PP dikerahkan untuk proses pengamanan Pilkada 2024. Terdapat juga 3 satgas dalam Operasi Mantap Praja Jaya 2024. Ketiganya yakni Satgaswil DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten.

“Tentunya situasi yang aman menjadi cita-cita kita bersama menjadi mimpi kita bersama,” urainya.

Advertisement

Ade Ary mengimbau agar masyarakat tetap rukun kendati mempunyai pilihan berbeda dalam Pilkada 2024.

“Kita tetap merawat kesatuan persatuan. Nanti kembali lagi fokus pada kehidupan yang baik, berbeda pilihan itu pasti tetapi yang harus kita lakukan adalah menjaga kamtibmas, menjaga keutuhan bangsa,” tukasnya.



Populer