Serpong Utara, kabartangsel.com – Asosiasi dan Eksportir Produsen Handicraft Indonesia (ASEPHI) kembali menggelar Living World Arts Crafts Exhibition. Pameran yang dibuka oleh Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Airin Rachmi Diany ini berlangsung dari tanggal 27 September sampai dengan 8 Oktober 2017.
Ketua Umum ASEPHI, Thamrin Bustami memaparkan bahwa tujuan ASEPHI mengadakan pameran yang ketiga kalinya ini adalah untuk memberikan kesempatan kepada pengusaha kecil dan pengrajin Indonesia menampilkan produk-produk unggulan dari daerahnya masing-masing.
“Pameran ini juga merupakan pameran Inacraft Mall to Mall yang sesuai rencana akan berlanjut di 6 mall lainnya setelah Living World Alam Sutera, antara lain Margo City Depok, Summarecon Mal Serpong, Mall Taman Anggrek, Puri Indah Mall, Bintaro Xchange Mall,” kata Thamrin Bustami, di Living World Alam Sutera, Kamis (28/9/2017).

Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Airin Rachmi Diany bersama Ketua Umum Asosiasi dan Eksportir Produsen Handicraft Indonesia (ASEPHI) Thamrin Bustami
The 3rd Living World Arts & Crafts Exhibition diikuti 60 pengusaha kerajinan dari Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Solo, Cirebon, Pekalongan, Bali, Lombok, Papua, Sumatera Utara, Depok, Bekasi, Tangerang dan DKI Jakarta. Produk yang ditampilkan juga tidak kalah menarik seperti batik, aksesoris, sampai dengan home decoration. (fid)
-
Otomotif3 hari ago
Kelebihan Motor Suzuki, Bandel dan Awet
-
Bisnis3 hari ago
KAI Buka Peluang Berkarier di Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Wujudkan SDM Unggul untuk Transformasi Perkeretaapian
-
Bisnis1 hari ago
DBS RISE 2025: Komunitas Pengusaha Muslim Jakarta Meneguhkan Bisnis Berbasis Syariah
-
Bisnis1 hari ago
MLV Teknologi Perkuat Kerjasama dengan HDII Banten untuk Majukan Industri Desain Interior di Indonesia
-
Bisnis1 hari ago
Arfiana Maulina: Kuliah Komunikasi Rela Belajar Hukum, Berjuang Melawan Mafia Tanah dan Berkontribusi untuk Petani dan Lingkungan
-
Bisnis2 hari ago
Mengapa Investor Asing ‘Jatuh Hati’ pada Perusahaan Berprinsip ESG?”
-
Bisnis1 hari ago
Mudik Lebaran Murah Meriah! Tiket KA Ekonomi Antar Kota KAI Mulai Rp10.000
-
Bisnis3 hari ago
Rekomendasi Sewa Mobil Matic Bulanan di BSD, Tangerang Selatan dan Jakarta