Pemerintahan
Buka Penyuluhan Kesehatan, Benyamin Davnie: Waspada Varian Baru Covid-19
Wali Kota Benyamin Davnie menghadiri dan membuka kegiatan penyuluhan kesehatan yang digelar oleh Posbindu Anggrek di Balai Warga RW 014, Pamulang Permai, Kecamatan Pamulang, Selasa (14/6).
Dalam kesempatannya, Benyamin menyampaikan bahwa munculnya varian baru dari Covid-19 patut untuk diwaspadai, walaupun saat ini Tangerang Selatan masuk ke dalam PPKM Level 1.
“Kami minta untuk hati-hati aja, walaupun kita sudah level 1, protokol kesehatan dan vaksinasi kita gencarkan.” ujarnya.
Untuk menjaga agar tidak kembali terjadi kenaikan kasus di Tangerang Selatan, vaksinasi booster terutama untuk lansia harus semakin ditingkatkan.
“Kita booster sudah 46 persen, dan dosis dua sudah 88 persen, tapi terus harus kita tingkatkan, saya ingin mencapai lebih dari 100 persen,” terangnya.
Tidak hanya permasalahan kesehatan yang berkaitan Covid-19, Benyamin juga menekankan pelayanan peningkatan kesehatan. Dimana, kegiatan ini sebagai monitoring dan deteksi dini faktor risiko penyakit.
Terakhir, Benyamin berharap kegiatan ini memberikan dampak yang besar terhadap masyarakat dan meningkatkan angka kesehatan masyarakat Kota Tangerang Selatan. (red/fid)
- Hukum6 hari ago
Perpanjang SIM yang Mati Tanpa Harus Bikin Baru, Ini Syarat-syaratnya!
- Bisnis6 hari ago
Samsung Vision AI, Inovasi Terbaru di First Look 2025
- Bisnis6 hari ago
Taman Tekno X, Ruko Gudang Multiguna di BSD City
- Hukum6 hari ago
SIM Tidak Berlaku Seumur Hidup
- Banten4 hari ago
Terima Audiensi FPNPNK, DPRD Banten Turut Serta Perjuangkan Hak PPPK
- Pemerintahan3 hari ago
Diskominfo Tangsel Sediakan Layanan Pengaduan Masyarakat untuk Gangguan Wifi Publik Gratis
- Kota Tangerang4 hari ago
Pengurus Karang Taruna Kota Tangerang Periode 2024-2029 Resmi Dikukuhkan
- Bisnis5 hari ago
CES 2025, Samsung Ungkap Monitor Gaming AI Terbaru