Kampus
Gelar Seminar Olahraga, Pilar Saga Ichsan Apresiasi UMJ yang Aktif Dukung Olahraga di Tangsel

Dengan fasilitas yang memadai serta SDM yang unggul Universitas Muhammadiyah Jakarta selalu berperan aktif dalam mendukung kemajuan olahraga khususnya di Tangerang Selatan.
Hal tersebut disampaikan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga Ichsan saat menjadi narasumber dalam Seminar IPTEK Olahraga yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), pada Selasa (23/03).
“Kami mengucapkan terima kasih khususnya UMJ yang aktif mendukung olahraga di Tangsel, tentu saja ini langkah yang dapat diapresiasi dan mudah-mudahan ke depan ini menjadi inspirasi bagi kampus lain untuk membangkitkan semangat olahraga,” ucapnya.
Apalagi kata Pilar, Kota Tangerang Selatan juga telah ditunjuk menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) di tahun 2026. Untuk itu diperlukan pengoptimalisasian sumber daya olahraga yang juga sebagai daya tarik pariwisata di Kota Tangsel.
“Menjelang Porprov 2026 yang Tangsel menjadi tuan rumah jangan sampai di 2026 kita tidak siap, makanya dengan Ketua Koni ini kita kebut untuk mencari venue nanti,” ucap Pilar.
Dimana persiapan tersebut juga harus melibatkan pihak kampus yang memiliki fasilitas olahraga yang memadai.
“Termasuk dengan UMJ apabila bisa dimanfaatkan nantinya untuk gelaran Porprov,” terangnya.
Kesiapan tempat tersebut bersamaan dengan menyiapkan para atlet yang andal di bidang olahraga masing-masing. Apalagi soal potensi atlet di Tangerang Selatan tentu sangat menjanjikan.
“Jadi memang kalo bicara potensi atlet tidak diragukan lagi, karena banyak sekali atlet yang berprestasi di tingkat nasional,” ucapnya. (fid)
-
Bisnis3 hari ago
Mudik Lebaran Murah Meriah! Tiket KA Ekonomi Antar Kota KAI Mulai Rp10.000
-
Bisnis3 hari ago
DBS RISE 2025: Komunitas Pengusaha Muslim Jakarta Meneguhkan Bisnis Berbasis Syariah
-
Bisnis3 hari ago
Arfiana Maulina: Kuliah Komunikasi Rela Belajar Hukum, Berjuang Melawan Mafia Tanah dan Berkontribusi untuk Petani dan Lingkungan
-
Bisnis3 hari ago
MLV Teknologi Perkuat Kerjasama dengan HDII Banten untuk Majukan Industri Desain Interior di Indonesia
-
Bisnis1 hari ago
Indonesia Airlines Milik Siapa?
-
Bisnis2 hari ago
Film “Bukan Jodoh Biasa Nih”, Aksi Kocak dan Petualangan Seru
-
Bisnis2 hari ago
Dukung Keberlanjutan Lingkungan, PT PHC Indonesia Tanam 500 Pohon Alpukat di Desa Pasirbungur
-
Bisnis2 hari ago
Bagas Adji Saputra: Digital Twin Akan Membuat Kesalahan Manusia Jadi Barang Langka