Pondok Aren
Penembakan di Pondok Aren Masih Misterius

Kepolisian Daerah Metro Jaya melaporkan kasus penembakan di Ruko Mi Aceh, Jalan Pondok Betung Raya 01/05, Pondok Aren, Tangerang Selatan (Tangsel). Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, mengatakan, kasus ini terjadi pada Rabu (27/11) malam.
”Sekitar pukul 20.00 WIB,” kata dia, Kamis (28/11). Dari pemeriksaan sejumlah saks, yaitu Umar dan Yitno. Didapatkan kronologi terjadinya penembakan misterius tersebut.
Awalnya, ada sebuah mobil jenis Nissan Terano dengan nomor polisi tidak diketahui. Mobil berwarna silver tersebut parkir di depan Ruko Mi. ”Rencananya ingin pesan mi,” kata Rikwanto.
Tidak lama berselang, datang mobil Toyota Avanza. Mobil itu parkir di belakang mobil Terano. Kemudian, bersamaan dengan datangnya mobil itu ada sepeda motor Honda Beat warna putih dari sebelah kiri mobil Terano.
Pengendara sepeda motor itu langsung menembaki empat kali ke arah mobil Terano. Setelah itu, pelaku kabur, dilanjutkan dengan perginya mobil Terano dan Avanza.
Rikwanto mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. ”Kita temukan serpihak kaca dan dua proyektil tajam dan karet,” kata dia. (Rep/kt)
-
Bisnis3 hari ago
Tetap Produktif di bulan Ramadan, Freelancer Sribu Jadi Andalan Pebisnis
-
Bisnis2 hari ago
Bahas Sustainability dalam Transportasi Perkeretaapian, Dirut KAI Jadi Narasumber Kuliah Umum di FEB UI
-
Bisnis2 hari ago
Hisense Hadirkan Mini-LED AI TV U6Q di Indonesia
-
Bisnis3 hari ago
196 Pegawai KAI Group Telah Mendapatkan Transfer Knowledge Pengoperasian Whoosh
-
Bisnis3 hari ago
MAXY Academy dan Universitas Sari Mutiara Sinergi Perkuat Keterampilan Digital Mahasiswa
-
Bisnis2 hari ago
Membuka Kerja Sama Indonesia-India di Bidang Pertahanan: Wawasan Inti dari Webinar ISI
-
Nasional3 hari ago
Pemerintah Umumkan Kebijakan THR dan Bonus Hari Raya untuk Pekerja dan Pengemudi Online
-
Nasional3 hari ago
Presiden Prabowo Umumkan Pemberian THR dan Gaji ke-13 bagi 9,4 Juta Aparatur Negara, ASN, PPPK, Hakim, Prajurit TNI-Polri, dan Pensiunan