Pemerintahan
20 Produk IKM Binaan Pemkot Tangsel Ramaikan Bursa Pameran di Mexico

Sejumlah barang-barang hasil produksi Industri Kecil Menengah (IKM) binaan Pemerintah Kota Tangerang Selatan ikut meramaikan pameran bursa pameran di negara Mexico. Melalui pameran itu diharapkan semua produk-produk industri rumahan (home industry) yang ekspansi ke luar negeri bisa lebih dikenal.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan – Muhammad, mengatakan, keikutsertaan dalam pameran ini merupakan upaya untuk menghadapi persaingan pasar bebas pada 2015 mendatang. Pemerintah daerah akan terus menfasilitasi IKM di Kota Tangerang Selatan untuk mampu mengembangkan produk sehingga mampu bersaing.
“Pameran ini merupakan perdana di benua Amerika Latin, dan sebelumnya para IKM ini pernah mengikuti pameran di Naning, China,” kata Muhammad dalam acara seremonial pengiriman barang di kantornya, Cilenggang, Kecamatan, Serpong, Kamis, 27 Maret 2014.
Menurutnya, dalam pameran produk di Mexico ini akan diikuti oleh 15 IKM yang akan membawa 20 item barang-barang bermutu dan berkualitas baik. Sejumlah produk tersebut antara lain, sepatu, tas dari bahan pelepah pisang, bola sepak, kain katun, pakaian border, batik, dendeng ayam dan sapi, dodol Cilenggang serta barang-barang lainnya.
Pengembangan dan promosi IKM ini, terang Muhammad, hasil dari kerjasama dengan Kementerian Perindustrian. Muhammad menambahkan, kegiatan serupa juga akan diikuti pada Agustus mendatang di Yunani. Setiap produk yang diikutsertakan dalam pameran telah diberikan nomor kontak telepon dan alamat email. Sehingga memudahkan calon pelanggan untuk memesan produk yang diminati.
“Semua biaya pengiriman barang-barang IKM yang ikut dalam pameran di Mexico ditanggung oleh Disperindag melalui APBD 2014,” tambahnya.
Di tempat sama, Ketua Panitia – Firdaus, mengutarakan, maksud dan tujuan diikutsertakannya dalam pameran di pasar dunia ini agar produk-produk IKM asal Kota Tangerang Selatan bisa lebih dikenal. Pihaknya telah membuat promosi lewat dunia maya atau website untuk mempermudah memperkenalkan ke pasar luar negeri.
“Mereka (pasar dunia) kenal, syukur-syukur di sana enggak ada (barang serupa) dan dibutuhkan. Sehingga ada tindak lanjut. Dan melalui website tidak hanya promosi di pameran-pameran saja,” ungkap Firdaus.
Firdaus juga memberikan motivasi kepada para pelaku usaha IKM yang terlibat dalam pameran untuk mau meningkatkan mutu dan kualitas hasil produk. Menurutnya, pangsa pasar yang ada telah terbuka lebar dan para pelaku usaha memiliki peluang untuk memajukan bisnis melalui fasilitasi pemerintah daerah.
“Hayo, kita majukan IKM Tangsel. Jangan takut untuk tidak maju, karena banyak cara dan peluang,” tegasnya seraya berharap seluruh barang yang dikirim ke Mexico dapat aman sampai ke negara tujuan.
Herni Herawati, 41 tahun, salah satu pelaku IKM mengaku begitu antusias untuk mengikuti kegiatan pameran produk di Mexico. Ia berharap keikutsertaan produknya ke Negara Amerika Bagian Utara itu menjadi langkah awal untuk kesusuksesannya dalam merintis usaha yang dimulai sejak awal 1996 silam.
“Ini menjadi perdana bagi saya. Saya kirim 5 item dress dari kain percak, dan semoga saja orang-orang Mexico suka dengan produk buatan saya,” ujarnya. Sebelumnya ia mengaku bahwa produknya telah sampai ke Jepang. Setiap tiga bulan sekali dirinya mengirim 100 potong dress ke Negeri Sakura itu. (ts/red)
-
Bisnis3 hari ago
Bitcoin di Jalur Menuju Harga Rp1,73 Miliar, Pengaruh Sentimen Positif dari AS
-
Tips3 hari ago
Jember Tourism, Jelajahi Keindahan Wisata di Kabupaten Jember
-
Bisnis1 hari ago
KAI Salurkan Rp8,1 Miliar untuk Pemberdayaan Masyarakat: Dorong Keberlanjutan dan Kesejahteraan Lewat TJSL
-
Nasional1 hari ago
Gempa Magnitudo 6,2 Aceh Barat Daya, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami
-
Bisnis2 hari ago
Tepat Waktu dan Terjangkau: OTP Keberangkatan KAI Capai 99,38%, Kedatangan 95,96% hingga April 2025
-
Sport1 hari ago
Skor Hasil Pertandingan Barcelona Vs Real Madrid Berakhir 4-3
-
Pemerintahan2 hari ago
Pemkot Tangsel Tampilkan Ikon Khas Anggrek, Busana Daur Ulang dan Baju Betawi di Karnaval Budaya APEKSI VII Surabaya
-
Kabupaten Tangerang2 hari ago
Dewa United Vs Persita Tangerang, Pendekar Cisadane Kalah 3-0 dari Banten Warriors