Nasional
Berkolaborasi Hadapi Pandemi Covid-19, KPPG dan Yellow Clinic Gelar Vaksinasi Massal

Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) bersama Yellow Clinic menggelar vaksinasi massal di Gedung Yellow Clinic DPP Partai Golkar, Jakarta. Hingga hari ini, pelaksanaan vaksinasi telah diikuti kurang lebih 1000 orang.
Ketua Umum PP KPPG Airin Rachmi Diany menyampaikan, pihaknya hadir untuk membantu pemerintah dalam mengentaskan masalah Covid-19 yang saat ini tengah melanda dunia.
“Tidak mungkin pemerintah bisa bekerja sendiri, masyarakat bergerak sendiri, disaat seperti ini kita harus kolaborasi untuk menghadapi pandemi, untuk itu KPPG dan Yellow Clinic hadir ditengah-tengah masyarakat,” kata Airin Rachmi Diany, Jumat (13/8/2021).
Meskipun antusiasme masyarakat semakin tinggi, pelaksanaannya diatur sedemikian rupa oleh tim Bidang Kesehatan dan Penanggulangan Bencana KPPG sehingga peserta vaksin bisa duduk saling berjarak.
Ketua Korbid IV Kesejahteraan Rakyat PP KPPG Adde Rossi mengungkapkan, pelaksanaan vaksinasi ini juga akan digelar hingga pemberian dosis tahap kedua.
“Vaksinasi tahap kedua InsyaAllah juga akan KPPG lakukan bekerjasama kembali dengan Yellow Clinic, semoga pandemi ini lekas berakhir,” harapnya. (red/fid)
-
Bisnis2 hari ago
Arfiana Maulina: Kuliah Komunikasi Rela Belajar Hukum, Berjuang Melawan Mafia Tanah dan Berkontribusi untuk Petani dan Lingkungan
-
Bisnis2 hari ago
DBS RISE 2025: Komunitas Pengusaha Muslim Jakarta Meneguhkan Bisnis Berbasis Syariah
-
Bisnis2 hari ago
MLV Teknologi Perkuat Kerjasama dengan HDII Banten untuk Majukan Industri Desain Interior di Indonesia
-
Bisnis2 hari ago
Mudik Lebaran Murah Meriah! Tiket KA Ekonomi Antar Kota KAI Mulai Rp10.000
-
Bisnis3 hari ago
Mengapa Investor Asing ‘Jatuh Hati’ pada Perusahaan Berprinsip ESG?”
-
Bisnis1 hari ago
Bagas Adji Saputra: Digital Twin Akan Membuat Kesalahan Manusia Jadi Barang Langka
-
Bisnis2 hari ago
Dukung Keberlanjutan Lingkungan, PT PHC Indonesia Tanam 500 Pohon Alpukat di Desa Pasirbungur
-
Bisnis1 hari ago
Film “Bukan Jodoh Biasa Nih”, Aksi Kocak dan Petualangan Seru