Tangerang Selatan
MTsN 1 Tangsel Juarai Kompetisi Robotik Internasional dan KSM tingkat Kota Tangsel

Prestasi siswa-siswa MTsN 1 Tangsel dalam bidang ekstrakurikuler seperti robotik, dan bidang akademik seperti di ajang Kompetisi Sains Madrasah sungguh membanggakan. Robotik, yang merupakan salah satu kegiatan ekstrakurikuler, telah menorehkan berbagai macam prestasi, bukan hanya di tingkat kota, provinsi, dan nasional, bahkan sudah sampai di tingkat internasional.
Hal ini terbukti dengan diraihnya prestasi oleh salah seorang siswa, Imran, dalam ajang kompetisi robotik internasional, IYMRC, atau International Youth Metaverse Robotic Challenge tahun 2022 di Korea Selatan. Tidak tanggung-tanggung, Imran berhasil meraih Gold Medal dalam ajang bergengsi itu.
Tak ketinggalan, dalam ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kota Tangsel, yang digelar pada tanggal 13-15 Agustus 2022 lalu, di MAN IC Serpong. Siswa-siswa yang mewakili MTsN 1 Tangsel meraih prestasi yang sangat membanggakan.
Misalnya, Arsyad Zhillan G, meraih juara 1 bidang Matematika, Bumi Jauhar K, meraih juara 2 bidang IPS, dan Akhdan Karel F, meraih juara 2 bidang IPA. Akhirnya, ketiganya mewakili Kota Tangsel dalam ajang KSM tingkat Provinsi. Prestasi ini sungguh membanggakan bagi MTsN 1 Tangsel.
Kepala Madrasah MTsN 1 Tangsel, Ulik Widiantoro, merasa bersyukur sekaligus bangga atas pencapaian prestasi siswa-siswa MTsN 1 Tangsel. Dirinya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu suksesnya siswa-siswa tersebut.
“Saya berharap prestasi-prestasi itu bisa memotovasi siswa yang lain,” tuturnya.
Dirinya juga berharap para siswa yang mewakili Kota Tangsel dalam ajang KSM di tingkat provinsi Banten bisa meraih hasil terbaik, sehingga bisa mewakili Provinsi Banten di tingkat Nasional. (afm/fid)
-
Bisnis2 hari ago
Energy Academy Telah Gelar Training PPLB3 Online Batch Ke-4
-
Bisnis2 hari ago
LRT Jabodebek Layani 199.303 Pengguna Pacsa Libur Panjang Waisak
-
Bisnis2 hari ago
PT LEN INDUSTRI (PERSERO) GELAR TOWN HALL MEETING, BAHAS ASTA CITA
-
Nasional3 hari ago
Indonesia-Australia Tegaskan Komitmen Kemitraan Strategis untuk Wujudkan Perdamaian dan Kemakmuran Regional
-
Otomotif3 hari ago
Mobil Upper MPV Honda STEP WGN Masuki Usia 29 Tahun
-
Bisnis2 hari ago
Pembangunan BSI Tower Jakarta Garapan PTPP Menjadi Ikon Arsitektur Islami di Jakarta
-
Kabupaten Tangerang3 hari ago
Persita Vs Persib Bandung, Fabio Lefundes Berikan Kesempatan Kepada Semua Pemain
-
Bisnis2 hari ago
Peran Krusial Petugas Pemeriksa Jalur di Tengah Meningkatnya Jumlah Perjalanan KA