Pemerintahan
PT Brantas Abipraya Garap Perbaikan Jalan Provinsi Banten yang Rusak di Tangsel
Keluhan warga terkait jalan rusak milik Provinsi Banten di Kota Tangsel segera terjawab. Sebab, akhir Juni nanti, ruas jalan dari perempatan Muncul ke arah Bundaran Pamulang menuju Jalan Otista di Ciputat segera dibenahi.Ā Diketahui, ada empat ruas jalan yang akan diperbaiki. Antara lain Jalan Puspiptek Raya, Jalan Siliwangi Raya, Jalan Padjajaran dan Jalan Otista. Ruas empat jalan sepanjang 10.1 kilometer ini bakal diperbaiki dan dilebarkan. Pelaksananya, perusahaan Badan Usaha Milik Negera (BUMN). Baca juga: Jalan Provinsi di Tangsel Banyak yang Rusak
āPekan kemarin kita (Pemkot Tangsel) sudah koordinasi dengan Pemprov Banten terkait penanganan jalan provinsi. Pemenang lelang sudah ada,ā kata Retno Prawati, Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Tangsel.
Ia mengaku, pemenang lelang proyek senilai Rp142 miliar itu merupakan salah satu perusahaan milik BUMN, PT Brantas Abipraya. Diketahui pula, PT Brantas Abipraya merupakan pelaksana proyek monumental Kawasan Pusat Pemerintahan Kota Tangsel (KP2KTS).
āNilai proyeknya Rp142 miliar yang merupakan proyek multi-years. Proyek rencananya dimulai akhir Juni, selama 540 hari kalender atau selesai November 2016 nanti,ā Retno menambahkan.
Menurutnya, berdasarkan Perda Infrastruktur proyek ini dilaksanakan secara multi-years dengan anggaran Rp142 miliar untuk fisik saja. āUntuk pembebasan lahannya berbeda,ā kata mantan Sekretaris Dinas Bina Marga dan Tata Ruang (DBMTR) Provinsi Banten ini.
Diketahui sebelumnya, Kepala DBMTR Provinsi Banten, Widodo Hadi mengaku 12 ruas jalan milik Provinsi Banten yang ada di Kota Tangsel akan diperbaiki dan dilebarkan secara bertahap. Anggaran pun sudah disiapkan secara multiyears, mulai dari 2015 sampai 2016. Baca juga: Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany Ajak DBMTR Banten Tinjau Jalan Rusak
āAnggaran yang disiapkan sekitar 152 miliar untuk perbaikan dan pelebaran jalan dengan dasar hukumnya Perda Infrasrturkur. Nantinya, drainase juga akan dibuat di ruas jalan itu,ā tandasnya.
Ia juga berharap Pemkot Tangsel turut memantau warganya dalam memperlakukan drainase yang ada. Karena jika tidak dirawat, drainase yang sudah dibangun bakal tidak berfungsi. āPerilaku masyarakat juga menentukan ketahanan drainase yang sudah dibangun. Kita lihat di Cirendeu, drainasenya ditutup bangunan warga. Ini harus dibenahi,ā tegasnya. (te/kt)
- Pemerintahan5 hari ago
Pemkot Tangsel Luncurkan Calendar of Event 2025, Pilar Saga Ichsan: Pariwisata Makin Semarak
- Banten6 hari ago
Gantikan Al Muktabar, Ucok Abdul Rauf Damenta Dilantik Menjadi Pj Gubernur BantenĀ
- Pemerintahan4 hari ago
Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan Tinjau Makan Bergizi Gratis di SMPN 19 Tangsel
- Banten4 hari ago
Wakil Ketua DPRD Banten Harap Pj Gubernur Banten Ucok Abdulrauf Damenta Amanah Dalam Menjalani Tugas
- Pemerintahan5 hari ago
Catatkan Prestasi Gemilang, Pemkot Tangsel Raih APBD Award 2024 dari Kemendagri Kategori Realisasi Pendapatan Tertinggi
- Nasional4 hari ago
Bangun Indonesia Melalui Pendidikan, Presiden Prabowo Subianto Temui Mahasiswa Indonesia di Al-Azhar
- Nasional4 hari ago
Presiden Prabowo Subianto dan Presiden El-Sisi Bahas Penguatan Kerja Sama Bilateral hingga Perdamaian Timur Tengah
- Nasional4 hari ago
Presiden Prabowo Subianto Temui Grand Syekh Al-Azhar, Pererat Hubungan Keagamaan dan Pendidikan