Connect with us

Serba-Serbi

Setelah Spesifikasi, Kini Giliran Desain Samsung Galaxy A50 Terkuak

Kabartangsel.com – Samsung berencana meluncurkan satu set smartphone Galaxy A terbaru pada kuartal pertama 2019 ini. Smartphone Samsung seri menengah ini mencakup Galaxy A10, Galaxy A30, dan Galaxy A50. Jika sebelumnya spesifikasi ketiga smartphone tersebut mencuat, kini giliran desain Samsung Galaxy A50 terkuak ke publik.

Sebagaimana dikutip dari Pricekart, Senin (18/2), dari ketiga smartphone itu, Samsung Galaxy A50 akan menjadi model kelas atas dengan fitur unggulan. Desain perangkat Samsung Galaxy A50 itu pun telah tampil ke publik.

Seperti bisa dilihat pada gambar, smartphone akan hadir dengan layar FullHD Plus berukuran 6,4 inci dengan resolusi layar 1.080 x 2.340 piksel dan aspek rasio 19,5: 9. Selain itu, layar akan menampilkan desain bertakik menyerupai huruf ‘U’ yang akan menjadi tempat kamera depan.

Advertisement

Di panel belakang, smartphone terlihat dengan pengaturan tiga kamera. Pengaturan kamera akan mencakup sensor utama 25 MP dengan aperture f/1.7, sensor kedalaman 5 MP dengan aperture f/2.2 dan sensor ultra lebar 8 MP dengan aperture f/2.4.

Untuk bagian panel mengungkap bahwa smartphone Samsung Galaxy A50 memiliki kamera 25 MP dengan aperture f/2.0. Karena tidak ada sensor sidik jari yang terlihat di bagian depan atau panel belakang, Galaxy A50 diharapkan menjadi smartphone seri menengah dengan sensor sidik jari di dalam layar.

Seperti sudah kami beritakan sebelumnya, Samsung Galaxy A50 di bawah kap mesinnya akan ditenagai prosesor Octa-core Exynos 9610. Di sisi penyimpanan, smartphone ini kabarnya akan tersedia dalam 4 GB RAM dan varian 6 GB RAM ditambah dengan penyimpanan internal masing-masing 64 GB dan 128 GB.

Selanjutnya, smartphone tersebut akan berjalan pada sistem operasi Android 9 Pie terbaru dengan baterai 4000 mAh. Menariknya, Galaxy A50 akan menjadi salah satu ponsel Samsung yang bakal hadir dengan pengisian cepat 15 W. Terakhir, ponsel akan diluncurkan dalam varian warna hitam, putih dan biru. Sejauh ini belum diketahui harga Samsung Galaxy A50. Kita nantikan saja.

Advertisement

(JPC)

Source

Populer