Kabartangsel.com – Rektor UIN Jakarta Amany Lubis mengukuhkan 451 sarjana baru lulusan program S1, S2, dan S3. Upacara pengukuhan sekaligus pelepasan sarjana baru dilakukan pada Wisuda Sarjana ke-116 tahun akademik 2019/2020 yang digelar di secara virtual (online) pada Sabtu (27/6/2020).
Acara Wisuda Sarjana dibuka dalam Sidang Senat Terbuka oleh Ketua Senat Universitas Abuddin Nata. Sidang pembukaan dihadiri wakil rektor dan para dekan dan direktur sekolah pascasarjana. Para guru besar dan wisudawan hadir via daring serta para orang tua/wali sarjana. Hadir pula Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D sekaligus memberikan orasi ilmiah secara daring.
Rektor Amany Lubis dalam sambutan, menegaskan dua hal penting yang perlu kita perhatikan bersama-sama saat ini. Pertama, marilah kita sama-sama menjaga dan meningkatkan produktifitas profesional kita di era new normal seperti saat ini. Kedisiplinan menjaga kesehatan diri dan lingkungan sesuai protokol kesehatan tetap perlu diperhatikan sehingga kita selalu dalam keadaan sehat walafiat. Kedua, di situasi seperti saat ini, marilah kita tumbuhkan dan perkuat terus budaya filantropi, saling tolong menolong diantara sesama dalam mengurangi resiko terdalam Pandemi Covid 19 ini.
Rektor juga mengajak semua sarjana yang sudah dikukuhkan dan dilepas untuk tetap menjaga nama baik alamater dan membantu menyebarkan nilai-nilai positif pendidikan di UIN Jakarta kepada masyarakat.
“Kami juga berharap lulusan sarjana baru dapat terus melanjutkan sekolah. Sarjana yang lulus S1 dapat melanjutkan ke S2, lulusan S2 dapat melanjutkan ke S3, dan lulusan S3 harus banyak melakukan penelitian yang bermanfaat untuk mengembangkan ilmu pengetahuan,” katanya.
Wisuda virtual bertema “Produktif di Tengah Pandemi Covid-19, Filantropis Sepanjang Masa” itu akan diikuti oleh 451 peserta dari program S1 (438 peserta) dan Program S2 (13 peserta). Mereka berasal dari 12 fakultas dan sekolah pascasarjana.
Rinciannya, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan sebanyak 92 peserta, Fakultas Adab dan Humaniora (32 peserta), Fakultas Ushuluddin (25 peserta), Fakultas Syariah dan Hukum (77 peserta), Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (99 peserta), Fakultas Dirasat Islamiyah (8 peserta), Fakultas Psikologi (16 peserta), Fakultas Ekonomi dan Bisnis (22 peserta), Fakultas Sains dan Teknologi (60 peserta), Fakultas Ilmu Kesehatan (5 peserta), Fakultas Kedokteran (2 peserta), Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (14 peserta), dan Sekolah Pascasarjana Program Magister (5 peserta). (uinjkt)
-
Nasional2 hari ago
Umrah Bersama Presiden Prabowo Subianto, Menag Nasaruddin Umar Doakan Keberkahan Bagi Bangsa Indonesia
-
Nasional2 hari ago
Layanan KKHI Makkah Berakhir, Petugas Tetap Pantau Jemaah di RSAS
-
Techno2 hari ago
Galaxy Unpacked Juli 2025, Pengalaman Ultra Siap Diungkap
-
Event2 hari ago
Lokasi Acara Dakwah Dr Zakir Naik Indonesia Lecture Tour 2025: Surakarta, Malang, Bandung, dan Jakarta
-
Pemerintahan2 hari ago
Pemkot Tangsel Gelar Peringatan Tahun Baru Islam 1447 H, Hadirkan Penceramah Ustadz Hilman Fauzi
-
Event2 hari ago
Rundown Acara Dr Zakir Naik Indonesia Lecture Tour 2025
-
Banten2 hari ago
4 Juli Batas Akhir Daftar Ulang SPMB Banten 2025
-
Pemerintahan2 hari ago
Benyamin Davnie: Realisasi Investasi Triwulan I 2025 di Tangsel Melebihi Target