Connect with us

Kampus

Mendikbudristek Tetapkan 10 Profesor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

id

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI (Mendikbudristek) menetapkan 10 dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menjadi guru besar pada bidang ilmu masing-masing. Pimpinan dan sivitas akademika UIN Jakarta menyambut positif atas penetapan guru besar 10 dosen tersebut.

Mendikbudristek Tetapkan 10 Profesor UIN Jakarta

10 dosen yang ditetapkan menjadi profesor itu adalah Dr. Syopiansyah Jaya Putra M.Si., dr. Hari Hendarto Ph.D Sp.PD-KEMD, Burhanuddin Muhtadi Ph.D., Dr. Alek M.Pd, dan Dr. Darsita Suparno M.Hum. Selanjutnya, Dr. Megga Ratnasari Pikoli M.Si, Dr. Zilhadia M.Si Apt., Hoirun Nisa M.Kes. Ph.D., Maila Dinia Husni Rahiem Ph.D., dan Siti Nurul Azkiyah M.Sc.Ph.D.

Dr. Syopiansyah Jaya Putra M.Si.

Syopiansyah Jaya Putra ditetapkan menjadi guru besar ilmu Sistem Informasi Manajemen terhitung 1 Juni 2023 berdasar SK Mendikbudristek Nomor 30764 Tahun 2023. Lulusan Technological University of Philippines (S3) ini mengajar di Prodi Sistem Informasi pada beberapa mata kuliah seperti Data Science and Analytics, Information and Communication Technology (ICT) Research Methods, Islamic Worldview on Information and Communication Technology (ICT) and Society, dan Sistem Informasi Manajemen.

dr. Hari Hendarto Ph.D Sp.PD-KEMD

Hari Hendarto, pengajar Prodi Pendidikan Profesi Dokter Fakultas Kedokteran UIN Jakarta ditetapkan menjadi guru besar ilmu Penyakit Dalam terhitung 1 Agustus 2023 berdasar SK Mendikbudristek Nomor 44736 Tahun 2023. Dokter yang pernah menjabat Dekan Fakultas Kedokteran (2019-2023) dan Ketua Gugus Tugas Covid 19 ini mengampu beberapa mata kuliah kedokteran seperti Internal Medicine, Nutrition and Metabolism, Geriatric Medicine, Neurologi, dan Ilmu Penyakit Dalam.

Advertisement

Burhanuddin Muhtadi Ph.D

Burhanuddin, dosen Prodi Ilmu Politik FISIP sekaligus analis politik di berbagai media massa ini ditetapkan menjadi guru besar ilmu Politik terhitung 1 Agustus 2023 berdasar SK Mendikbudristek Nomor 46250 Tahun 2023. Peraih gelar Ph.D dari The Australian National University (S3) ini mengampu mata kuliah seperti Pengantar Ilmu Politik, Metodologi Penelitian Ilmu Politik, Kajian-Kajian Demokrasi, dan Islam Politics in Indonesia.

Dr. Alek M.Pd

Alek ditetapkan menjadi guru besar ilmu Pendidikan Bahasa Inggris terhitung 1 Agustus 2023 berdasar SK Mendikbudristek Nomor 46257 Tahun 2023. Pengajar Prodi Magister Pendidikan Bahasa Inggris FITK ini mengajar seperti Discourse Analysis, Morphology, Method of Teaching, Writing, dan Pendalaman Pedagogik.

Dr. Darsita Suparno M.Hum

Darsita Suparno ditetapkan menjadi guru besar bidang ilmu Linguistik terhitung 1 Agustus 2023 berdasar SK Mendikbudristek Nomor 46258 Tahun 2023. Darsita bertugas di Prodi Tarjama Fakultas Adab dan Humaniora ini mengajar mata kuliah Linguistik Bandingan, Teori Kebudayaan, Bahasa Indonesia, Penerjemahan Lisan Diplomasi Kenegaraan, Pragmatik, dan Dasar-Dasar Penyuntingan.

Dr. Megga Ratnasari Pikoli M.Si

Megga Ratnasari Pikoli ditetapkan menjadi guru besar ilmu Mikrobiologi Lingkungan terhitung 1 Agustus 2023 berdasar SK Mendikbudristek Nomor 46263 Tahun 2023. Pengajar Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi ini mengajar sejumlah mata kuliah seperti Biologi Dasar, Mikrobiologi Dasar, Fikologi, Bakteriologi, Prinsip Bioteknologi dan lainnya.

Advertisement

Dr. Zilhadia M.Si Apt.

Zilhadia ditetapkan menjadi guru besar ilmu Analisis Farmasi terhitung 1 Agustus 2023 berdasar SK Mendikbudristek Nomor 46268 Tahun 2023. Pengajar Prodi Farmasi yang bertugas sebagai Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan ini mengampu sejumlah mata kuliah seperti Audit Internal Obat Halal, Sistem Jaminan Produk Halal, Kimia Medisinal, Public Health and Psychology Therapy in Islam dan lainnya.

Hoirun Nisa M.Kes. Ph.D.

Hoirun Nisa ditetapkan menjadi guru besar bidang ilmu Epidemologi terhitung 1 Agustus 2023 berdasar SK Mendikbudristek Nomor 46270 Tahun 2023. Lulusan University of Kyoto Jepang (S3) ini mengajar di Prodi Kesehatan Masyarakat dengan mengampu beberapa mata kuliah seperti Dasar Epidemiologi, Epidemiologi Penyakit Tidak Menular, Epidemiologi Gizi, dan lainnya.

Maila Dinia Husni Rahiem Ph.D

Maila Dinia Husni Rahiem ditetapkan menjadi guru besar ilmu Pendidikan Anak Usia Dini dan Kesejahteraan Sosial terhitung 1  Agustus 2023 berdasar SK Mendikbudristek Nomor 46271 Tahun 2023. Maila merupakan dosen Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini FITK. Kini, Kepala Pusat Layanan Kerjasama Internasional ini mengajar sejumlah mata kuliah rumpun ilmu pendidikan anak usia dini. Diantaranya Perkembangan Agama dan Moral Anak, Perkembangan Sosial Emosional Anak, Metodologi Pengembangan Sosial Emosional Anak Usia Dini dan lainnya.

Siti Nurul Azkiyah M.Sc.Ph.D

Siti Nurul Azkiyah ditetapkan menjadi guru besar bidang Ilmu Pendidikan Bahasa Inggris mulai 1 Agustus 2023 berdasar SK Mendikbudristek Nomor 46273 Tahun 2023. Ia mengajar di Prodi Magister Pendidikan Bahasa Inggris FITK. Lulusan University of Groningen (S3) dan University of York (S2) ini mengampu sejumlah mata kuliah pendidikan Bahasa Inggris. Diantaranya seperti Cross Cultural Understanding, Essay Writing, dan lainnya.

Advertisement

Rektor UIN Jakarta Prof. Asep Saepudin Jahar MA Ph.D sangat mengapresiasi atas keberhasilan para dosen dalam meraih pangkat guru besar. “Sebab pencapaian menjadi guru besar bukan perkara mudah. Ada banyak jalan berliku dan terjal yang harus mereka lalui untuk menjadi seorang guru besar,” ujarnya.

Kendati begitu, Rektor mengingatkan, ketika seorang dosen diangkat menjadi guru besar ia dituntut menjadi motor dalam pengembangan akademik. Guru besar diharapkan terus mendorong kajian keilmuan maupun riset-riset inovatif.

Selain itu. seorang guru besar justru memikul tanggung jawab lebih besar dengan menjadi figur teladan untuk bersikap rendah hati. Ini misalnya direalisasikan dengan mudahnya seorang profesor untuk berkomunikasi dengan para mahasiswa dalam membantu studi mereka. (uinjkt)

Advertisement




Populer