Connect with us

Jajaran Polsek Tambora di bawah arahan Polres Metro Jakarta Barat menangkap ‘AR’ (32) usai menjambret warga yang akan pulang ke rumah setelah melaksanakan ibadah di Gereja GPT Ghosen, Angke, Tambora, belum lama ini.

Kapolsek Tambora, Kompol Iver Son Manossoh, SH, didampingi oleh Kanit Reskrim AKP Supriyatin SH MH mengatakan, aksi penjambretan yang dilakukan oleh pemuda kelahiran Tegal tersebut bermula saat korban bersama suaminya selesai melaksanakan ibadah di Gereja GPT Ghosen dengan berjalan kaki menuju ke arah mobilnya yang diparkir.

Pelaku penjambretan yang diciduk polisi.
Pelaku penjambretan yang diciduk polisi.

Namun mengejutkan, tiba-tiba dua orang pria yang mengendarai sepeda motor menghampiri dan mendekati korban yang membawa tas yang diselempang di bahu kirinya.

“Ketika dekat orang yang dibonceng dengan sepeda motor langsung  menarik paksa tas yang dibawa oleh korbannya hingga mengakibatkan korban terjatuh di jalanan,” demikian kata Kompol Iver Son, di Jakarta, Rabu (26/12/2018).

Masih dari penuturan Kompol Iver Son, karena korban tetap mempertahankan tasnya sepeda motor yang dikemudikan oleh pelaku langsung oleng dan terjatuh.

Advertisement
Barang bukti yang diamankan polisi.
Barang bukti yang diamankan polisi.

Selanjutnya  Unit Buser Reskrim Polsek Tambora Jakarta Barat dibawah pimpinan Kanit Reskrim AKP Supriyatin SH, MH, dan Panit Reskrim Polsek Tambora Jakarta Barat Iptu Eko Agus S, SH, yang sedang melakukan patroli wilayah antisipasi guantibmas di wilayah hukum Polsek Tambora Jakarta Barat mengetahui hal tersebut.

Sehingga melakukan pengejaran terhadap kedua orang pelaku tersebut yang sudah lari meninggalkan korban.

” Sempat terjadi kejar kejaran  namun salah satu pelaku berhasil ditangkap  karena ditinggal oleh temannya yang menggunakan sepeda motor,yang hingga saat ini kita tetapkan sebagai ‘DPO’,” bebernya panjang lebar.

Atas kejadian tersebut pelaku berikut barang bukti satu buah tas merek Anello warna merah marun beserta sejumlah uang diamankan dan dibawa ke Polsek Tambora Jakarta Barat untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. (FER).

 

Advertisement

Populer